Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata ke Situ Gede Tasikmalaya, Naik Perahu hingga Camping

Kompas.com - 18/08/2020, 20:15 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Salah satu tempat wisata di Tasikmalaya yaitu Situ Gede, kemarin Senin (17/8/2020) melangsungkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Republik indonesia dengan cara berbeda.

Kawasan wisata yang identik akan danaunya ini membentangkan bendera Merah Putih raksasa berukuran hampir 75 meter dan lebar 45 meter dengan ditarik 12 perahu karet.

Tak hanya itu, ada 60 orang yang ikut serta membentangkan bendera yang hingga kini masih membentang tersebut.

Situ Gede sendiri berasal dari bahasa Sunda yang berarti Situ adalah danau, dan Gede adalah besar atau luas.

Baca juga: HUT Ke-75 RI, Pencinta Alam Tasikmalaya Bentangkan Merah Putih Raksasa di Situ Gede

Lalu apa saja yang menarik dari Situ Gede ini?

Sudah ada sejak era kolonial Belanda

Kawasan danau Situ Gede nyatanya telah berdiri sejak zaman kolonial Belanda. Sejak dulu, keindahan alam yang disajikannya telah menarik banyak orang untuk berkunjung.

Situ Gede telah lama menjadi kawasan favorit orang untuk berekreasi sejak era kolonial. Hal yang menarik sehingga orang kerap datang berkunjung karena terdapat pulau mungil di tengah danau.

Pulau mungil ini luasnya mencapai satu hektar dan konon terdapat tiga makam yang menjadi asal-usul berdirinya Situ Gede.

Tempat ini juga menjadi kawasan favorit wisata warga Tasikmalaya yang merantau, lalu pulang kembali ke kampung halamannya.

Tak jarang, ketika liburan panjang, kawasan ini juga kawasan incaran mereka untuk berekreasi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com