Yenni melanjutkan, saat ini di Bali banyak hotel atau villa yang menawarkan promo bulan Agustus.
Namun, promo itu tidak hanya berlaku di bulan Agustus 2020 saja, melainkan dapat digunakan hingga Agustus 2021.
"Pas datang itu, promonya malah lebih murah lagi. Jadi saya enggak pakai promo itu, tetapi saya beli lagi. Karena sayang, lebih baik saya simpan sampai tahun depan," kata Yenni.
Menurut dia dengan membeli lagi, harganya lebih murah. Promo Agustus bagai dirinya sangat murah.
Wisatawan nusantara tak perlu takut ke Bali
Berdasarkan pengalaman Yenni melihat Bali masih sepi dan mendapatkan hotel atau vila murah, ia pun mengajak wisatawan lainnya agar segera datang kembali ke Bali.
Menurut dia, semua industri terkait pariwisata di Bali sudah menerapkan protokol kesehatan yang jelas.
"Ini waktu yang pas untuk ke Bali. Wisatawan gak usah takut. Misalnya naik pesawat, sudah aman karena orang-orangnya sudah rapid test juga," ujar Yenni.
Baca juga: Bali Tunda Buka untuk Wisman, Travel Agent Butuh Bantuan Pemerintah
Ia menambahkan, semua tempat wisata, restoran dan hotel di Bali sudah menerapkan protokol kesehatan, mulai dari pintu masuk.
Cerita dia, wisatawan sudah wajib mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir di tempat cuci tangan yang disediakan.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan