Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BTS Promosikan Wisata Seoul Lewat Seoul City TVC 2020

Kompas.com - 03/09/2020, 17:44 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

Video hitungan mundur akan dirilis pada pukul 17.00 (GMT+9) di akun Facebook dan Instagram resmi VisitSeoul.

Siapa pun bisa berlangganan saluran YouTube resmi STO "VisitSeoul TV" dan mendapatkan pemberitahuan saat episode utama dirilis.

Kamu yang berlangganan saluran ini dan menuliskan komentar untuk video teaser tentang harapan mereka untuk episode utama, berkesempatan mendapatkan hadiah yang dipilih secara acak.

Baca juga: Jalan-jalan ala BTS, Ini 5 Pasar Unik dan Serba Murah di Seoul

Jika ingin mengetahui selengkapnya tentang acara spesial ini, kunjungi situs web VisitSeoul atau klik tautan di bawah video hitungan mundur yang dimuat di akun Facebook dan Instagram resmi VisitSeoul.

"Kami telah menyiapkan video untuk berbagi harapan dan dukungan di tengah situasi sulit ini," kata Hong Jae-sun, Kepala Tim Pemasaran Global STO.

"BTS, Duta Pariwisata Kehormatan Seoul, hadir di sini untuk memberikan semangat kepada mereka yang rindu untu pergi ke belahan dunia lain dan melakukan perjalanan lagi," lanjutnya.

Episode utama untuk “See you in Seoul” Seoul City TVC 2020 yang menampilkan BTS akan dirilis di seluruh dunia pada pukul 17.00, 11 September (GMT+9) melalui situs web, saluran YouTube, akun Facebook, dan Instagram resmi VisitSeoul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com