Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tempat Wisata di Medan dan Sekitarnya yang Wajib Dikunjungi

Kompas.com - 04/09/2020, 12:10 WIB
Lenny Septiani,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

 

Kampung kongsi

Kampung Kongsi yang dikenal dengan Kampung Selfie Medan Polonia merupakan tempat wisata hits di Medan. Kampung ini unik, karena rumah-rumah yang dicat berwarna-warni.

Kampung Kongsi terletak di Jalan Dr. Cipto, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan, sebelumnya merupakan pemukiman kumuh yang diubah menjadi tempat wisata menarik.

Adapun ciri khas lain yang menarik adalah dinding rumah dan lorong gang dihias dengan berbagai lukisan mural.

Keindahan kampung berwarna dan menarik ini mengundang wisatawan untuk berburu foto yang Instagramable. Tidak ada biaya masuk ke Kampung Kongsi. 

Baca juga: Kedai Kopi Apek di Medan, Tempat Ngopi Legendaris Sejak 1923

Rumah Adat Karo Garista

Garista, Rumah Adat KaroTRIBUN MEDAN/ ALIJA MAGRIBI Garista, Rumah Adat Karo

Rumah Adat Karo Siwaluh Jabu di Kota Medan dibawa langsung dari Karo. Adapun lokasi rumah adat ini terletak di Jalan Bunga Herba 5 Ujung no 89, Sempakata, Kota Medan.

Rumah Adat Karo menggunakan pola dan konsep bangunan persis dengan aslinya, yakni dibangun tanpa menggunakan paku, melainkan kayu lama tahun 1893.

Pengunjung dapat menikmati suasana dan mempelajari sejarah mengenai Siwaluh Jabu dan masyarakat suku Karo.

Rumah yang berusia 126 tahun ini memiliki pesona yang khas dan menarik, dan menjadi buruan untuk dijadikan spot foto khas budaya yang Instagramable di Kota Medan.

Jika ingin berkunjung, wisatawan bisa datang mulai dari jam 10-.0017.00.

Pengunjung yang ingin berkunjung akan dikenai biaya masuk, pada hari selasa – jumat sebesar Rp7.000 per orang dewasa dan Rp5.000 per anak, dan pada hari sabtu – minggu dan hari libur sebesar Rp10.000 per orang dewasa dan Rp5.000 per anak.

Gedung London Sumatera

Gedung London SumateraDOK. Dinas Pariwisata Kota Medan Gedung London Sumatera

Gedung London Sumateran merupakan bangunan pertama yang dilengkapi dengan lift di Medan, terletak di Jalan Jend. Ahmad Yani Nomor 2, Kesawan, Keamatan Medan Barat, Kota Medan.

Gedung yang berdiri sejak tahun 1906 ini dibangun oleh David Harrison, pemilik perkebunan karet Harrison & Crossfield Company.

Gaya arsitekturnya mirip dengan rumah di London pada abad 18,  di mana terdapat jendela lebar dan panjang, dan tangga yang tepat berada di depan pintu masuk.

Gedung bercat putih ini sangat cocok dijadikan tempat untuk mengambil foto keren dengan nuansa arsitektur khas London.

Gedung ini berada di kawasan cagar budaya pemerintah Medan, berjarak sekitar 3 km dari pusat Kota Medan dalam waktu tempuh kurang dari 10 menit dengan kendaraan roda dua atau roda empat.

Baca juga: 5 Tempat Wisata di Medan dan Sekitarnya, Pas untuk Liburan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com