Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Desa Wisata Srikeminut di Yogyakarta, Tempat Wisata di Tengah Bukit

Kompas.com - 14/09/2020, 16:05 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

 

Selain menawarkan berbagai macam kegiatan rekreasi yang dilakukan di area tengah bukit dengan pemandangan alam yang indah, kamu juga bisa menelusuri alam sekitar.

“Untuk wisata minat khusus ada trekking ke puncak Watu Manjung dan Air Terjun Watu Lawang,” ungkap Oman.

Baca juga: Hutan Pinus Seribu Batu Songgo Langit Yogyakarta, Bisa Glamping Asyik

Bagi yang tertarik untuk melakukan wisata budaya, kamu juga bisa berkunjung ke Desa Wisata Srikeminut lantaran di sana ada pertunjukan Gejog Lesung.

Gejog Lesung merupakan pertunjukan seni musik yang instrumennya menggunakan alat penumbuk padi tradisional. Kamu bisa lihat pertunjukan itu di Area Terasering.

Tempat wisata di tengah perbukitan bernama Desa Wisata Srikeminut di Yogyakarta.dok. Desa Wisata Srikeminut Tempat wisata di tengah perbukitan bernama Desa Wisata Srikeminut di Yogyakarta.

Protokol kesehatan bagi wisatawan

Oman menuturkan, wisatawan wajib menggunakan masker dan menaati aturan jaga jarak satu sama lain.

Meski pihak tempat wisata sudah menyediakan fasilitas cuci tangan di beberapa titik, namun Oman mengimbau agar pengunjung membawa hand sanitizer.

“Setiap hari Senin kita juga ada penyemprotan disinfektan di seluruh area wisata,” ujar Oman.

Baca juga: 10 Air Terjun di Yogyakarta yang Segar dan Wajib Dikunjungi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com