KOMPAS.com - Salah satu jalur pendakian Gunung Sumbing yang ramai diperbincangkan adalah via Dusun Butuh, Kaliangkrik, Magelang.
Itu karena jalur pendakian ini dimulai dari dusun dengan julukan Nepal van Java yang foto dan videonya tengah viral di media sosial.
Pemandangan rumah penduduk seolah bertumpuk di lereng gunung, seperti Negara Nepal, akan kamu nikmati setibanya di Dusun Butuh.
Baca juga: Nepal van Java Dusun Butuh Magelang yang Unik Berlatar Gunung Sumbing
Semua kendaraan, baik mobil atau motor bisa kamu gunakan untuk sampai ke basecamp Butuh Kaliangkrik.
Berikut Kompas.com rangkum panduan menuju basecamp Butuh Kaliangkrik dan harga tiket pendakian Gunung Sumbing:
Rute menuju Basecamp Butuh
Sebelum mendaki Gunung Sumbing melalui basecamp Butuh Kaliangkrik, perlu diketahui dahulu bahwa basecamp ini terletak di Dusun Butuh, Desa Temanggung, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang.
Jika kamu dari luar kota, maka tujuan pertama yang harus kamu capai adalah Kota Magelang. Sampai di Kota Magelang, arahkan kendaraanmu ke barat untuk menuju Kecamatan Kaliangkrik.
Menurut Koordinator Forum Pengelola Gunung Sumbing (FPGS) Lilik Setiyawan, pendaki bisa menuju pasar Kaliangkrik yang jaraknya sekitar 12 kilometer (km) dari Kota Magelang.
"Terus arah SDN Desa Temanggung 2 km. Ambil kanan, naik 6 km arah basecamp Sumbing via Dusun Butuh Kaliangkrik atau Nepal van Java," kata Lilik ketika dihubungi Kompas.com, Sabtu (19/9/2020).
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan