Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Okupansi Hotel di Bali Belum Pulih, Banyak Pekerja yang Banting Setir

Kompas.com - 12/10/2020, 09:20 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

Paket menginap dengan harga murah

Sejak awal pandemi Covid-19 melanda Indonesia pada Maret 2020, sejumlah hotel di Bali menawarkan paket menginap dengan harga yang murah.

Bahkan pada April, terdapat dua hotel yang menurunkan harga semurah kos-kosan untuk lama waktu menginap selama 30 hari mulai dari Rp 3 jutaan.

Sementara beberapa waktu belakangan, hotel-hotel di Bali mulai menjual voucher murah dengan pilihan waktu yang fleksibel.

Baca juga: Mencoba Bertahan, Hotel Berbintang di Bali Turunkan Harga Semurah Kos-kosan

Rai menuturkan, penjualan harga kamar hotel yang murah merupakan strategi pemasaran guna bertahan di tengah pandemi Covid-19.

“Mereka turunkan harga, beri diskon. Untuk mengajak para tamu, baik lokal dan domestik, untuk menginap. Jual dengan harga yang sangat murah itu yang penting bisa bayar listrik dan pegawai,” ujar Rai.

Sejauh ini, Rai mengatakan bahwa pihaknya telah bekerjasama dengan maskapai penerbangan, agen perjalanan, tempat wisata, dan mal untuk memberi penawaran menarik.

Kendati demikian, Rai tidak menampik bahwa lakunya penawaran tersebut yang akan memengaruhi perekonomian industri pariwisata Bali bergantung pada wisatawan.

“Semua sangat tergantung dengan situasi dan kondisi yang ada. Sekarang orang masih setengah hati untuk jalan-jalan karena masih khawatir,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com