Di Kabupaten Buleleng dan Denpasar, tempat wisata yang ramai dikunjungi oleh wisatawan pada Januari–Agustus 2020 adalah Air Panas Banjar yakni 17.230 orang dan Monumen Perjuangan Rakyat Bali yakni 41.391 orang.
Sementara itu, tempat wisata yang paling ramai dikunjungi oleh wisatawan di Kabupaten Karangasem pada periode bulan yang sama adalah Tirta Gangga dengan total kunjungan 68.993 orang.
Untuk Kabupaten Gianyar, Tirta Empul dan Air Terjun Tegenungan adalah tempat wisata yang paling ramai dikunjungi pada Januari–September 2020 dengan total kunjungan 178.007 orang dan 108.605 orang.
Baca juga: Itinerary Seharian Wisata di Badung Bali
Kemudian, tempat wisata di Kabupaten Jembrana yang paling ramai dikunjungi pada Januari–Agustus 2020 adalah Pantai Yeh Leh dengan total kunjungan 21.153 orang.
Kompas.com coba mencari dan bertanya seputar data kunjungan bulanan setiap tempat wisata di Bali, namun tidak menemukannya.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan