Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liburan ke K-Style Hub Korea, Ikut Kelas Masak dan Cicip Kuliner Korea

Kompas.com - 21/10/2020, 16:30 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com – Drama Korea (drakor) berhasil membuat kuliner Negeri Ginseng mendunia. Sebut saja kimchi hingga japchae, dua makanan yang kerap dicari para penyuka Korea.

Travel Blogger Kadek Arini menuturkan, salah satu tempat yang harus dikunjungi bagi penikmat kuliner Korea adalah K-Style Hub.

“Banyak orang karena nonton drakor jadi tertarik sama makanan Korea. Kalau tertarik, kenapa tidak coba belajar masak di K-Style Hub. Mereka sediakan kelas masak,” kata Kadek.

Baca juga: Apa Itu Mafia Tteokbokki? Street Food Korea yang Muncul di The World of The Married

Hal tersebut dikatakan dalam festival daring Muslim Friendly Korea Festival oleh Korea Tourism Organization (KTO) bertajuk Explore With Love, Jumat (16/10/2020).

Kadek mengatakan, para pengunjung akan diajari memasak kuliner khas Korea oleh seorang koki ibu-ibu atau ahjumma yang didampingi oleh seorang penerjemah.

“Para ahjumma yang langsung ngajarin, bikin japchae. Dapurnya luas banget. Durasi kelasnya 1 – 1,30 jam karena menunya bukan yang dibuat selama berjam-jam,” ujar Kadek.

Dia menambahkan, hidangan yang telah dimasak oleh pengunjung dapat langsung disantap saat matang.

Tempat wisata di Korea Selatan - Salah satu ruangan yang menampilkan beberapa bahan makanan di K-Style Hub, Seoul.dok. Visit Korea Tempat wisata di Korea Selatan - Salah satu ruangan yang menampilkan beberapa bahan makanan di K-Style Hub, Seoul.

Belajar tentang kuliner Korea

Melansir Michelin Guide, K-Style Hub merupakan pilihan yang tepat bagi wisatawan yang ingin mengetahui lebih lanjut seputar kuliner Korea.

Pasalnya, lantai tiga gedung tersebut menawarkan Korean Food Culture Exhibition Hall yang memperlihatkan sejumlah makanan dan kegiatan budaya terkait.

Lantai tiga didedikasikan untuk proses fermentasi yang terjadi dalam kuliner Korea. Wisatawan yang gemar kimchi mungkin akan tertarik dengan lantai tersebut.

Baca juga: Ini Waktu yang Tepat untuk Wisata Belanja di Korea Selatan, Semuanya Diskon

Selain manawarkan sejumlah informasi menarik, serta alat yang digunakan untuk fermentasi bahan makanan, lantai tiga juga menampilkan gambar seluruh bahan makanan yang kerap digunakan oleh warga Korea.

Keseimbangan dan harmoni merupakan hal yang penting dalam kuliner Korea. Mulai dari keseimbangan warna, tekstur, dan nutrisi bahan makanan diperhitungkan.

Bahkan, teknik memasak dan temperatur yang digunakan dalam proses memasak pun sangat diperhatikan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com