Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bakal Ada Travel Bubble Indonesia-Jepang, seperti Apa?

Kompas.com - 23/10/2020, 11:11 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kunjungan Perdana Menteri (PM) Jepang Yoshihide Suga pada Selasa (20/10/2020) membuahkan hasil berupa perjanjian travel bubble antara Indonesia dan Jepang.

“Saya dan Perdana Menteri Suga telah sepakat mengenai pentingnya pembentukan travel corridor arrangement bagi bisnis esensial,” kata Presiden Jokowi dalam konferensi pers bersama PM Suga, mengutip Kompas.com, Rabu (21/10/2020).

Baca juga: Tokyo Disneyland Dibuka Lagi, Harus Jaga Jarak dengan Karakter Disney

Dalam pertemuannya dengan PM Suga di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jokowi sepakat membuka perjalanan bisnis dengan syarat yang ketat.

Jokowi melanjutkan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi akan membahas secara detail pembukaan perjalanan bisnis kedua negara dengan Menlu Jepang.

Pembahasan itu ditargetkan akan selesai dalam satu bulan. Sementara itu, PM Suga menegaskan, perjalanan antarnegara juga akan berlaku bagi tenaga medis.

Ilustrasi Jepang - Osaka Castle.SHUTTERSTOCK Ilustrasi Jepang - Osaka Castle.

“Kami memastikan untuk memulai kembali perjalanan antara kedua negara bagi pebisnis, termasuk perawat dan care giver,” ujar Suga.

Dampak positif bagi ekonomi Indonesia

Pada Rabu, seperti dikutip Kompas.com, Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel menuturkan bahwa kunjungan PM Suga membuka peluang besar untuk memperluas kerja sama terkait pembangunan ekonomi di Indonesia.

Baca juga: 4 Kuil Terseram di Jepang, Berani Uji Nyali di Sana?

Dia menilai, kemitraan Jepang dengan negara-negara di ASEAN, termasuk Indonesia, membawa dampak positif bagi perekonomian ASEAN.

“Di bawah pemerintahan siapa pun, Jepang selalu berkeinginan merajut hubungan yang hangat,” kata Rachmat dalam keterangan tertulisnya.

Indonesia tidak termasuk

Pada 12 Juni 2020, Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Odo RM Manuhutu, menyebutkan bahwa Indonesia mempunyai rencana untuk merancang travel bubble dengan empat negara.

Ilustrasi Jepang - Fushimi Inari Taisha.SHUTTERSTOCK Ilustrasi Jepang - Fushimi Inari Taisha.

“Kami merancang travel bubble untuk empat negara, yaitu China, Korea Selatan, Jepang, dan Australia,” kata dia dalam konferensi pers virtual, mengutip Kompas.com.

Hal tersebut merupakan hasil dari pembahasan dalam rapat kabinet terbatas pada 28 Mei 2020 yang dipimpin Presiden Jokowi.

Baca juga: Ada Kuil untuk Boneka yang Terlupakan di Jepang, Berani Masuk?

Pembahasan yang terus berlangsung masih belum membuahkan hasil lantaran pada 8 September, Jepang mengumumkan bahwa pihaknya memiliki koridor perjalanan dengan Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, dan Taiwan.

Adapun kelima negara tersebut akan bergabung dengan Thailand dan Vietnam yang sudah lebih dulu masuk daftar travel bubble milik Jepang.

Secara terpisah, dikutip dari Kompas.com, "Negeri Sakura" juga telah menjalin kerja sama dalam pengadaan travel bubble dengan Singapura pada 18 September 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tips untuk Kembali ke Rutinitas Kerja Setelah Libur Panjang

Tips untuk Kembali ke Rutinitas Kerja Setelah Libur Panjang

Travel Tips
Pantai Jadi Tempat Wisata Terfavorit di Pulau Jawa Selama Lebaran 2024

Pantai Jadi Tempat Wisata Terfavorit di Pulau Jawa Selama Lebaran 2024

Travel Update
Kemenparekraf Tanggapi Turis Indonesia yang Rusak Pohon Sakura di Jepang

Kemenparekraf Tanggapi Turis Indonesia yang Rusak Pohon Sakura di Jepang

Travel Update
Aktivis Mogok Makan di Spanyol, Bentuk Protes Pembangunan Pariwisata

Aktivis Mogok Makan di Spanyol, Bentuk Protes Pembangunan Pariwisata

Travel Update
5 Tempat Wisata Dekat Masjid Al-Jabbar, Ada Mal dan Tempat Piknik

5 Tempat Wisata Dekat Masjid Al-Jabbar, Ada Mal dan Tempat Piknik

Jalan Jalan
5 Syarat Mendaki Gunung Rinjani, Pastikan Bawa E-Ticket

5 Syarat Mendaki Gunung Rinjani, Pastikan Bawa E-Ticket

Travel Tips
3 Tips Ikut Open Trip Pendakian Gunung Rinjani biar Tidak Zonk

3 Tips Ikut Open Trip Pendakian Gunung Rinjani biar Tidak Zonk

Travel Tips
Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Travel Update
Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Travel Update
Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Travel Update
Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Travel Update
Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Jalan Jalan
Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Travel Update
4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

Hotel Story
Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com