Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/10/2020, 12:10 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

KOMPAS.com - Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Batang, Jawa Tengah, merekomendasikan lima tempat wisata yang telah lolos simulasi penerapan protokol kesehatan (prokes).

Dilansir dari Antara, lima tempat wisata yang mendapat rekomendasi beroperasi oleh Satgas Covid-19 tersebut yaitu Pantai Sigandu, Taman Safari Dolphin Center, Forest Kopi, tempat wisata alam Si Kembang, dan River Tubing Pandansari.

Baca juga: Sikembang Park di Batang, Wisata Selfie di Tengah Keasrian Hutan Pinus

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Batang Wahyu Budi Santosa mengatakan, masing-masing tempat wisata menawarkan aktivitas menarik.

Pantai Sigandu, misalnya, wisatawan akan dimanjakan dengan keindahan panorama pantai dan kuliner.

Kemudian di Taman Safari Dolphin Senter akan menyuguhkan atraksi lumba-lumba, satwa, serta wahana permainan anak-anak.

Tempat wisata Sikembang Park di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.dok. Sikembang Park Tempat wisata Sikembang Park di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.
Selanjutnya, di Forest Kopi dan Si Kembang akan menawarkan kuliner kudapan dan keindahan alam hutan pohon damar dan taman bunga yang berada diketinggian 1.000 mdpl.

"Forest Kopi dan Si Kembang sangat cocok dijadikan tempat wisata keluarga karena selain bisa menikmati keindahan alam yang masih sejuk juga disuguhkan wisata kuliner dan wahana permainan anak-anak," katanya, Selasa (27/10/2020).

Baca juga: Catat, Harga dan Cara Beli Tiket Batang Dolphins Center 2020

Ia mengatakan bagi pengunjung yang memiliki jiwa petualang dan menantang, bisa datang ke tempat wisata river tubing yang berada di Desa Pandansari, Kecamatan warungasem.

"Itulah lima tempat wisata yang ditawarkan pada para wisatawan sebagai tempat wisata karena disitu para pengunjung harus mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dengan menggunakan sabun, jaga jarak, dan tidak berkerumun," demikian Wahyu Budi Santosa.

Ia mengingatkan kepada para pengelola tempat wisata juga harus menyediakan tempat mencuci tangan dan membatasi jumlah pengunjung tidak lebih daripada 50 persen.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com