Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - Diperbarui 17/05/2022, 07:39 WIB
Khenzie Godeleova,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bogor bisa menjadi pilihan destinasi untuk menikmati suasana liburan, namun tak jauh dari ibu kota.

Salah satu tempat yang bisa dikunjungi adalah wisata alam Gunung Pancar. Bagi kamu yang mencari tempat berlibur dengan pemandangan alam indah dan udara yang sejuk, tempat ini cocok untuk dijadikan alternatif.

Baca juga: 5 Penginapan di Sentul dengan Pemandangan Alam, Cocok untuk Keluarga

Gunung Pancar ada di daerah Sentul, Bogor, tepatnya di Desa Karang Tengah, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat. Lokasinya dekat dengan tempat wisata Jungle Land, sehingga bisa dijadikan patokan.

Wisatawan dari arah Jakarta bisa mengakses tol Jagorawi, lalu keluar di Sentul City atau Sentul Selatan.


Dikutip dari laman Instagram resminya, harga tiket masuk Wisata Alam Gunung Pancar adalah Rp 5.000 per orang. Tarif parkir mobil Rp 10.000 dan motor Rp 5.000. sementara harga tiket saat akhir pekan atau hari libur adalah Rp 7.500 per orang, serta tarif parkir mobil Rp 15.000 dan motor Rp 7.500.

Saat memasuki area taman wisata ini, wisatawan bisa merasakan sejuknya udara karena jejeran pohon pinus yang menjulang tinggi.

Baca juga: 8 Kafe Sentul Cocok buat Nongkrong dan Hunting Foto Instagramable

Aktivitas di Wisata Alam Gunung Pancar

Jika hendak berkunjung ke Wisata Alam Gunung Pancar, setiap pengunjung seolah wajib membawa kamera. Itu karena wisatawan bisa berfoto di berbagai spot.

Ada jejeran hammock warna-warni yang disusun ke atas, rumah-rumah pohon, tenda kecil, serta meja dan kursi untuk bersantai sambil menikmati panorama alam dari ketinggian 300-800 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Baca juga: Kopi Tepian Sentul, Hadirkan Sensasi Ngopi di Tepi Sungai dan Sawah

Bahkan bagi yang ingin foto untuk pernikahan, pengelola telah menyiapkan paket foto prewedding.

Bagi yang ingin outing bersama kantor atau acara sekolah, pihak Wisata Alam Gunung Pancar juga menyediakan kegiatan outbound team building. Terdapat area kemah yang luas dan bersih.

Wisatawan bisa berkemah secara individu maupun rombongan. Terdapat fasilitas kamar mandi dan mushala.

Dikutip dari laman Instagtam resminya, camping individu dikenai biaya Rp 100.000 per malam jika membawa tenda sendiri. Tarif sudah termasuk tiket masuk dan area kemah. Sementara jika tidak membawa tenda sendiri, biayanya Rp 200.000 per malam.

Baca juga: 11 Wisata Hits di Sentul, Cocok untuk Liburan dan Foto Instagramable

 

Suasana camping di Taman Wisata Alam Gunung Pancar, Sentul, Bogordok. Taman Wisata Alam Gunung Pancar Suasana camping di Taman Wisata Alam Gunung Pancar, Sentul, Bogor

Tidak perlu khawatir, bagi wisatawan yang tidak ingin bermalam di alam, mereka bisa memilih penginapan di sekitar Gunung Pancar. Berikut ini beberapa penginapan di sekitar Gunung Pancar:

  • Hotel Neo+ Green Savana by Aston

Hotel terdekat dari Gunung Pancar adalah Neo+ Green Savana. Dengan harga kamar di kisaran Rp 600.000, wisatawan sudah bisa menginap dengan fasilitas lengkap dan kolam renang.

Baca juga: Harga Paket Wisata dan Cara Menuju 3 Curug Dekat Sentul

Hanya butuh waktu 17 menit untuk sampai ke Gunung Pancar. Hotel ini tepatnya ada di Jalan Siliwangi nomor 1, Sentul, Bogor.

  • Aston Sentul Lake Resort & Conference Center

Aston juga membuka hotel yang lokasinya berdekatan dengan Neo+, yakni di Jalan Pakuan No.03, Sentul, Bogor.

Resor ini memiliki sejumlah fasilitas, di antaranya kolam renang, restoran, gym, spa, ruang pertemuan, hingga minimarket.

Harga per malam dimulai dari Rp 1,4 juta, tergantung dengan tipe kamar yang wisatawan pilih.

Baca juga: 5 Vila dengan Private Pool di Sentul untuk Menginap Saat Hari Libur

  • V Guest House Sentul City

Bagi wisatawan yang datang rombongan, guest house dua kamar ini cocok dijadikan tempat menginap karena memiliki empat kamar tidur.

Vila ini memiliki dua tingkat bangunan. Di lantai, atas terdapat balkon yang bisa digunakan untuk berkumpul.

V Guest House Sentul City berlokasi di Jalan Taman Venesia Utara nomor 192, Sumur Batu, Sentul City, Sentul, atau sekitar 15 menit dari Taman Wisata Alam Gunung Pancar.

Wisatawan bisa menikmati vila bernuansa putih ini dengan harga berkisar Rp 2 juta per malam.

Baca juga: Itinerary Jalan-jalan Sehari di Sentul, Wisata Kuliner dan Kemah

  • HARRIS Hotel Sentul City

Ada juga hotel HARRIS. Butuh waktu sekitar 25 menit untuk sampai ke Taman Wisata Alam Gunung Pancar dari HARRIS.

Berlokasi di Jendral Sudirman nomor 1 , Sentul, Bogor, hotel ini memiliki fasilitas berupa kolam renang dan tempat makan.

Wisatawan bisa menginap di hotel ini dengan kisaran harga per malam Rp 700.000, tanpa makan pagi.

Baca juga: Wisata ke 3 Curug Sentul, Ini Panduan Lengkapnya

  • The Alana Hotel & Conference Center, Sentul City by ASTON

Masih dalam grup Aston, The Alana memiliki jarak tempuh ke Gunung Pancar hanya dalam 22 menit.

Lokasi Alana dengan HARRIS sangat berdekatan, tepatnya di jalan Ir. H. Juanda nomor 76, Sentul City, Sentul, Bogor.

Baca juga: 6 Hotel di Kota Bogor Bagikan Promo, Bisa Masuk Kebun Raya Bogor

Sama seperti hotel lainnya, The Alana juga dilengkapi dengan kolam renang dan tempat makan. Hotel ini memiliki dua tipe kamar, deluxe dan suite. Harga paling murah adalah Rp 1 juta per malam.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Pengalaman Berkunjung ke Titik Nol, Lokasi IKN Nusantara

Pengalaman Berkunjung ke Titik Nol, Lokasi IKN Nusantara

Jalan Jalan
Mangli Sky View Magelang: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik 

Mangli Sky View Magelang: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik 

Jalan Jalan
Turis Asing Paling Banyak Kunjungi Kalimantan Timur pada Agustus 2023

Turis Asing Paling Banyak Kunjungi Kalimantan Timur pada Agustus 2023

Travel Update
Persebaran Wisatawan di IKN Belum Merata, Lebih Banyak ke Titik Nol Nusantara

Persebaran Wisatawan di IKN Belum Merata, Lebih Banyak ke Titik Nol Nusantara

Travel Update
Persiapan MotoGP Mandalika 2023 Hampir 100 Persen, Ada Side Event

Persiapan MotoGP Mandalika 2023 Hampir 100 Persen, Ada Side Event

Travel Update
Sabtu Ini, Aneka Lampion Akan Hiasi Langit Malam Pantai Parangtritis

Sabtu Ini, Aneka Lampion Akan Hiasi Langit Malam Pantai Parangtritis

Travel Update
8 Wisata Pantai di Lamongan yang Populer 

8 Wisata Pantai di Lamongan yang Populer 

Jalan Jalan
Dampak MotoGP Mandalika, Lapangan Usaha Meningkat hingga Penuhi Target Kunjungan Wisatawan

Dampak MotoGP Mandalika, Lapangan Usaha Meningkat hingga Penuhi Target Kunjungan Wisatawan

Travel Update
Mayoritas Orang Indonesia Lihat Media Sosial untuk Pilih Tempat Wisata

Mayoritas Orang Indonesia Lihat Media Sosial untuk Pilih Tempat Wisata

Travel Update
Kereta Cepat Whoosh Vs Argo Parahyangan, Cepat Mana Sampai Kota Bandung?

Kereta Cepat Whoosh Vs Argo Parahyangan, Cepat Mana Sampai Kota Bandung?

Travel Update
Tak Ingin Kalah dari Solo, Yogyakarta Angkat Ritual Budaya Merti sebagai Daya Tarik Wisata

Tak Ingin Kalah dari Solo, Yogyakarta Angkat Ritual Budaya Merti sebagai Daya Tarik Wisata

Travel Update
BERITA FOTO: Indahnya Sunset di Pantai Senggigi, Lombok

BERITA FOTO: Indahnya Sunset di Pantai Senggigi, Lombok

Travel Update
Taman Nasional Baluran Sudah Buka, Wajib Bawa Kartu Identitas

Taman Nasional Baluran Sudah Buka, Wajib Bawa Kartu Identitas

Travel Update
Wisata Bahari Lamongan: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daftar Wahana

Wisata Bahari Lamongan: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daftar Wahana

Jalan Jalan
Kebakaran Padam, Taman Nasional Baluran Buka Lagi 1 Oktober 2023

Kebakaran Padam, Taman Nasional Baluran Buka Lagi 1 Oktober 2023

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com