Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/11/2020, 17:58 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com – Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Putu Astawa menuturkan bahwa kedatangan wisatawan nusantara (wisnus) ke Pulau Dewata selama libur panjang akhir Oktober 2020 mengalami peningkatan.

“Rata-rata berada di angka 5.000 orang per hari. Ada yang sampai 6.000 per hari, ada yang 4.800 kedatangan,” ungkapnya kepada Kompas.com, Kamis (19/11/2020).

Baca juga: Rekomendasi 6 Tempat Agrowisata di Bali

Berdasarkan data yang Kompas.com terima, pada 27 Oktober 2020, jumlah kedatangan melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai adalah 6.305 wisatawan.

Sementara pada 28 Oktober, jumlahnya naik dengan pesat mencapai 9.539 kedatangan. Namun, jumlah kedatangan kian menurun.

Sebab, hanya 6.800 wisatawan yang tiba di Bali pada 29 Oktober, 5.828 wisatawan pada 30 Oktober, dan 3.968 wisatawan pada 31 Oktober.

Namun jika dibandingkan dengan jumlah kedatangan wisnus sepanjang Oktober, periode 27-31 Oktober memiliki jumlah kedatangan tertinggi.

Meski peningkatan jumlah kunjungan terjadi mulai 27 Oktober, namun peningkatan sudah mulai terlihat sejak 23 Oktober.

Baca juga: 10 Tempat Wisata Pantai Tersembunyi di Bali, Indah dan Sepi

Pasalnya, jumlah kedatangan pada tanggal tersebut adalah 5.137 orang. Namun, angka mengalami penurunan pada 24 Oktober menjadi 4.651 sebelum meningkat pada 25-26 Oktober menjadi 4.980 dan 5.047 orang.

Sementara itu, jumlah kedatangan wisnus pada 1 Oktober adalah 2.980 wisatawan. Sementara pada 2 Oktober, jumlah kedatangan di bandara adalah 3.161 orang.

Pada periode 3-10 Oktober, jumlah kedatangannya masing-masing adalah 2.755 orang, 2.631 orang, 2.667 orang, 2.384 orang, 3.084 orang, 3.138 orang, 3.441 orang, dan 3.031 orang. Total kedatangan wisnus pada Oktober adalah 120.931 orang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Penumpang KRL di Stasiun Tugu Yogyakarta Kini Punya Pintu Keluar-Masuk Khusus

Penumpang KRL di Stasiun Tugu Yogyakarta Kini Punya Pintu Keluar-Masuk Khusus

Travel Update
Gunung Marapi Meletus, Sandiaga Optimis Wisata Minat Khusus Tidak Terdampak

Gunung Marapi Meletus, Sandiaga Optimis Wisata Minat Khusus Tidak Terdampak

Travel Update
6 Tempat Glamping di Semarang buat Liburan Akhir Tahun 

6 Tempat Glamping di Semarang buat Liburan Akhir Tahun 

Jalan Jalan
Mengapa Masih Ada Pendakian Saat Gunung Marapi Meletus?

Mengapa Masih Ada Pendakian Saat Gunung Marapi Meletus?

Travel Update
Gunung Marapi Meletus, Menparekraf Imbau Wisatawan dan Masyarakat Sekitar Waspada

Gunung Marapi Meletus, Menparekraf Imbau Wisatawan dan Masyarakat Sekitar Waspada

Travel Update
Wisatawan Nusantara Makin Wara-wiri, Tertinggi Selama Pandemi

Wisatawan Nusantara Makin Wara-wiri, Tertinggi Selama Pandemi

Travel Update
5 Perbedaan Gunung Marapi dan Merapi, Jangan Salah 

5 Perbedaan Gunung Marapi dan Merapi, Jangan Salah 

Jalan Jalan
Gunung Api Meletus Mendadak Saat Ramai Pendaki: Erupsi Merapi 2018

Gunung Api Meletus Mendadak Saat Ramai Pendaki: Erupsi Merapi 2018

Travel Update
8 Aturan di Umbul Sigedang Klaten, Ada Kolam Dewasa dan Anak

8 Aturan di Umbul Sigedang Klaten, Ada Kolam Dewasa dan Anak

Travel Update
Umbul Sigedang di Klaten, Dulu Banyak Pohon Pisang dan Arca Mataram Kuno

Umbul Sigedang di Klaten, Dulu Banyak Pohon Pisang dan Arca Mataram Kuno

Travel Update
7 Aturan di Umbul Kapilaler Klaten, Patuhi untuk Kebaikan

7 Aturan di Umbul Kapilaler Klaten, Patuhi untuk Kebaikan

Travel Update
Perlengkapan yang Sebaiknya Dibawa di Umbul Sigedang-Kapilaler, Klaten

Perlengkapan yang Sebaiknya Dibawa di Umbul Sigedang-Kapilaler, Klaten

Travel Tips
Pemerintah Kejar Target 11 Juta Kunjungan Wisman hingga Akhir Tahun

Pemerintah Kejar Target 11 Juta Kunjungan Wisman hingga Akhir Tahun

Travel Update
Pulau Sironjong Kecil di Pesisir Selatan Sumbar, Surga Lompat Tebing

Pulau Sironjong Kecil di Pesisir Selatan Sumbar, Surga Lompat Tebing

Jalan Jalan
Catat, Daftar Libur Panjang 2024

Catat, Daftar Libur Panjang 2024

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com