Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pangandaran Zona Kuning, Ini 14 Tempat Wisata untuk Libur Akhir Tahun

Kompas.com - 04/12/2020, 08:17 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

 

8. Taman Wisata Alam Pangandaran

Jika main ke kawasan Pantai Timur Pangandaran, kamu juga bisa berkunjung ke Taman Wisata Alam Pangandaran.

Kamu bisa menikmati lebatnya pepohonan di hutan tersebut, serta hembusan angin pantai yang segar. jika beruntung, kamu juga bisa mendengar kicauan burung atau bunyi hewan lainnya.

Saat menyusuri hutan, jangan lupa berkunjung ke sebuah kolam kecil bernama Sindang Rengganis. Konon katanya, jika pengunjung mencuci muka di sana maka mereka akan awet muda.

Harga tiket masuknya Rp 16.000 per orang untuk hari kerja, dan Rp 20.000 per orang untuk hari libur.

9. Goa Sinjang Lawang

Selain Goa Cilalay, ada pula Goa Sinjang Lawang yang terletak di Dusun Parinengan, Desa Jadimulya, Langkap Lancar, Pangandaran. Kamu bisa melihat aliran Sungai Cijulang di sini.

Kamu bisa melakukan aktivitas susur goa yang memiliki panjang 500 meter ini. Tersedia alat-alat yang bisa kamu sewa dari pemandu wisata.

Jika ingin menyusuri goa, ada baiknya jika kamu berkunjung saat matahari sedang terik. Sinarnya yang tembus ke dalam goa akan memantulkan warna air ke dinding goa.

10. Curug Bojong

Terletak di Sukahurip, Pangandaran, Curug Bojong biasa dimanfaatkan untuk melakukan aktivitas body rafting atau river tubing. Wisatawan juga bisa melompat dari tebing ke dalam aliran sungai.

Baca juga: 4 Penginapan di Pangandaran, Harga Mulai Rp 400.000-an

Air terjun mengalir cukup deras melalui bongkahan batu besar di sekitar sisi sungai sehingga berbeda dari curug lainnya. Curug Bojong buka setiap hari pukul 07.00-16.00 WIB.

11. Citumang

Wisata susur air lainnya adalah Citumang. Biasanya wisatawan melakukan aktivitas body rafting di sini. Kamu bisa menyusuri Sungai Citumang yang berwarna biru kehijauan. Selain body rafting, kamu juga bisa melompat dari tebing menggunakan akar gantung.

Jam operasional tempat wisata ini setiap hari pukul 07.00-17.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp 19.000 di hari biasa dan Rp 24.000 di akhir pekan. Untuk body rafting dikenakan tarif paket mulai dari Rp 85.000 per orang.

12. Pantai Batu Hiu

Pantai Batu Hiu bukan pantai yang biasa dijadikan tempat bermain air karena ombaknya yang besar. Namun kamu tetap bisa menikmati pemandangan indah lautan di sini, juga matahari terbenam yang indah.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com