Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute dan Harga Tiket Masuk De Mangol di Gunungkidul

Kompas.com - 26/12/2020, 11:18 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

Tetap berjalan lurus pada jalan utama mengikuti jalur berliku hingga tiba di RM Seger Waras di Jalan Jogja-Wonosari, Karang Sari, Nglanggeran, Kecamatan Patuk.

Baca juga: Gamplong Studio di Sleman, Tempat Shooting Bumi Manusia yang Instagramable

Lokasinya berada di sisi kiri jalur. Dari sana, ikuti jalur utama dengan tetap berjalan lurus hingga melintasi Puskesmas Patuk di sisi kanan jalur.

Tetap berjalan lurus di Jalan Jogja-Wonosari melewati Polsek Patuk, Balai Desa Patuk, SDN 1 Patuk, hingga tiba di Alfamart yang terletak pada sisi kiri jalur.

Tidak jauh dari Alfamart, kamu akan bertemu belokan ke arah kanan. Ambil belokan tersebut melewati The Manglung Cafe dan belok kiri setelah melewati Masjid An Nur di sisi kanan jalan.

Dari belokan dekat Masjid An Nur, jalur yang akan dilalui cukup berliku. Untuk memudahkan perjalanan, kamu bisa gunakan peta dengan lokasi awal di masjid tersebut.

Jarak dari Masjid An Nur menuju tempat wisata De Mangol adalah 1,2 kilometer atau sekitar tiga menit.

Harga tiket masuk De Mangol

De Mangol buka setiap Senin-Sabtu pukul 15:00-21:00 wIB dan Minggu pukul 10:00-21:00 WIB. Harga tiketnya adalah Rp 15.000 pada hari biasa dan Rp 20.000 untuk akhir pekan dan Libur Nasional.

Jika ingin berkunjung, wisatawan harus registrasi identitas melalui kode QR yang disediakan di sana atau mengisi formulir di loket utama.

Baca juga: Taman Jati Larangan, Tempat Wisata Terbaru di Bantul Yogyakarta

“Registrasi ini fungsinya untuk mempermudah dan membantu pemerintah melakukan pelacakan terhadap pengunjung, jika sewaktu-waktu diperlukan,” ucap Manajemen De Mangol.

Pada masa pandemi seperti saat ini, pastikan saat berkunjung tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, yaitu dengan mengenakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, serta tidak bepergian jika demam atau suhu tubuh di atas 37,3 derajat Celsius.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com