Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Tempat Wisata Sekitar Songgoriti di Kota Batu, Candi sampai Onsen

Kompas.com - 05/01/2021, 18:06 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi


KOMPAS.com – Kawasan Songgiriti di Kota Baru, Jawa Timur, mungkin sudah populer sebagai salah satu kawasan wisata favorit.

Di kawasan tersebut, ada beberapa tempat wisata yang sayang dilewatkan. Karena berada di kaki Gunung Banyak, suasana di Songgoriti cukup sejuk dan ada banyak sekali tempat wisata berbasis alam.

Berikut ini 8 tempat wisata di Songgoriti seperti dirangkum Kompas.com. Siapa tahu bisa jadi destinasi liburanmu selanjutnya:

1. Candi Songgoriti

Candi Songgoriti adalah candi tertua di Jawa Timur. Hingga kini, belum diketahui secara pasti kapan masa pembangunan candi tersebut.

Seperti dilansir dari situs Kebudayaan Kemendikbud RI, berdasarkan prasasti Sangguran yang ditemukan tidak jauh dari area candi ini, dijelaskan bahwa Candi Songgoriti dibangun pada masa pemerintahan Mpu Sindok.

Nama Songgoriti diduga berasal dari bahasa Jawa Kuno yang memiliki makna timbunan logam. Nama tersebut berkaitan dengan nama desa Songgkerto yang bermakna timbunan kemakmuran.

Baca juga: Itinerary Seharian di Sekitar Batu Love Garden, Puas Nikmati Kota Batu

Candi ini dibangun berdekatan dengan sumber air panas. Bentuk candi persegi, berukuran 14,36 x 10 meter dengan bagian kaki, badan, dan atap telah runtuh. Candi ini ditemukan Van Ijsseldijk pada 1799.

Candi Songgoriti terletak di Jalan Raya Songgoriti, Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Tempat wisata ini buka setiap hari 24 jam.

2. Tirta Nirwana Songgoriti

Tirta Nirwana Songgoriti adalah taman rekreasi alam dengan pemandangan pegunungan yang menawan.

kolam renang anak di Tirta Nirwana SonggoritiDok. Tirta Nirwana kolam renang anak di Tirta Nirwana Songgoriti

Wisatawan bisa menikmati aktivitas wisata seperti berenang, outbound, sepeda air, mandi air panas, hingga wisata edukasi pembesaran ikan nila merah dengan suasana sejuk khas pegunungan.

Tirta Nirwana Songgoriti terletak di Jalan Arumdalu nomor 1, Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Tempat ini buka pukul 07.30–17.00 WIB.

3. Gunung Banyak

Kawasan Gunung Banyak memiliki beberapa kawasan wisata yang bisa kamu kunjungi. Di antaranya adalah Omah Kayu, Tandem Paralayang, Taman Langit Gunung Banyak, dan Romantic Camp.

Karena terletak di kawasan gunung, tentu saja nunasa sejuk alam pegunungan bisa kamu nikmati ketika berkunjung ke sini.

Spot foto di Taman Langit Gunung BanyakDok. Instagram @tamanlangitgunungbanyak Spot foto di Taman Langit Gunung Banyak

Kawasan Omah Kayu merupakan tempat menginap yang dikelilingi rimbunnya pohon pinus. Sementara Tandem Paralayang, sesuai namanya wisatawan bisa melakukan aktivitas paralayang yang memacu adrenalin.

Baca juga: Paralayang Gunung Banyak, Menikmati Batu Malang dari Ketinggian

“Taman Langit Gunung Banyak itu taman dan spot foto. Aktivitasnya bisa lihat view Kota Batu dan Tandem Paralayang,” kata Guide Malang bernama Whiempy pada Kompas.com, Selasa (5/1/2021).

Sementara Romantic Camp merupakan tempat berkemah dengan suasana alam yang masih asri. Kawasan wisata Gunung Banyak terletak di Dusun Brau, Desa Gunungsari, Kecamatan Bumiaji.

Omah Kayu Batu di Gunung BanyakDok. Instagram @omahkayubatu Omah Kayu Batu di Gunung Banyak
Jam operasional loket untuk wisatawan adalah pukul 08.00–17.00 WIB. Informasi lebih lanjut dan reservasi bisa menghubungi nomor 081333183380 (Whiempy).

4. Pasar Wisata Songgoriti

Tak hanya berwisata alam. Kamu juga bisa wisata belanja saat berkunjung ke Songgoriti. Pusatnya ada di Pasar Wisata Songgoriti. Karena berupa pasar kaki lima, tentu saja harga barang-barangnya pun cukup terjangkau.

Di sana, terdapat banyak oleh-oleh khas Kota Batu, seperti suvenir berupa kerajinan masyarakat, buah-buahan segar, hingga tentu saja keripik buah yang jadi ciri khas Kota Batu. Kamu juga bisa berburu pakaian dengan pernak-pernik Kota Batu.

Pasar Wisata Songgoriti buka setiap hari pukul 08.00–17.00 WIB. Pasar ini terletak tak terlalu jauh dari Candi Songgoriti dan kawasan wisata Coban Rondo.

5. Coban Rondo

Coban Rondo adalah tempat wisata air terjun. Namun, tak hanya ada air terjun. Ada pula berbagai wahana menarik yang memusatkan aktivitas di alam. Wisatawan juga bisa piknik.

Air terjun Coban RondoDok. Instagram @cobanrondomalang Air terjun Coban Rondo

“Selain wisata air terjun, kita juga ada lokasi kemah yang bisa buat kemah keluarga ataupun grup. Selain itu, ada resort Coban Rondo. Ada kegaitan seperti outbound juga,” kata Marketing dan Humas Coban Rondo bernama Nana pada Kompas.com, Selasa (5/1/2021).

Kawasan wisata Coban Rondo terletak di Jalan Coban Rondo, Krajan, Pandesari, Kecamatan Pujon. Tempat wisata ini buka Senin–Jumat pukul 08.00–16.00 WIB dan Sabtu–Minggu pukul 08.00–17.00 WIB.

6. The Onsen Hot Spring Resort

The Onsen Hot Spring Resort adalah sebuah resor berkonsep tradisional Jepang yang menampilkan keaslian budaya tradisional Jepang.

Menurut Public Relation Manajer The Onsen Hot Spring Resort Septian Reca, resor ini adalah satu-satunya resor berkonsep tradisional Jepang di Jawa Timur, bahkan mungkin di Indonesia.

The Onsen Hot Spring ResortDok. The Onsen Hot Spring Resort The Onsen Hot Spring Resort

“Konsep yang diusung adalah tematik tradisional Jepang yang berada di Kyoto. Jadi bisa dibilang kami ini adalah Little Kyoto,” kata Reca pada Kompas.com, Selasa (5/1/2021).

Ia melanjutkan, bangunan cottage juga sama persis dengan ryokan yang ada di jepang, baik interior maupun eksterior.

Baca juga: 5 Wisata Instagramable di Sekitaran Kota Malang, Ada Batu Love Garden

Wisatawan bisa menginap dan berwisata di tempat ini. Aktivitas wisatanya bermacam-macam, mulai dari berswafoto, hingga berendam di onsen tradisional Jepang.

The Onsen Hot Spring Resort terletak di Jalan Arumdalu nomor 98, Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Tempat ini buka pukul 10.00–21.00 untuk wisatawan.

7. Goa Pinus

Goa ini jadi salah satu tempat wisata favorit masyarakat Kota Batu dan Malang. Suasanya sejuk karena dibalut dengan hutan pinus yang cukup rindang di sekitarnya. Panjang goanya hanya lima meter, dengan tinggi sekitar 1,5 meter.

Dulunya, tempat ini digunakan sebagai area pertambangan. Namun sekarang, tempat ini disulap menjadi tempat wisata yang indah. Kamu bisa menemukan banyak spot menarik untuk berswafoto.

Goa Pinus Batuinstagram.com/ desywantipamungkas Goa Pinus Batu

Di sana ada sebuah kapal yang ujungnya terkesan ada di atas angin karena menggantung. Spot ini juga jadi tempat foto favorit wisatawan. Ada pula spot berupa rumah Honai Papua, batu tepi jurang, dan gardu pandang.

Goa Pinus terletak di Gunungsari, Bumiaji, Kota Batu. Tempat wisata ini beroperasi setiap hari pukul 07.00–17.30 WIB.

8. Rabbit Park

Rabbit Park alias taman kelinci ini terletak di Dusun Bon Bayi, Desa Pandesari, Kecamatan Pujon. Letaknya searah dengan Goa Pinus dan Gunung Banyak. Tempat wisata ini buka setiap hari pukul 09.00–21.00 WIB.

Sesuai namanya, Rabbit Park menawarkan wisata edukasi kelinci untuk anak-anak. Selain bermain bersama kelinci, wisatawan juga bisa berswafoto di beberapa Lokasi, seperti replika rumah hobbit di film The Lord of The Rings.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com