Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Saran Epidemiolog Soal Perbaikan WC di Tempat Wisata

Kompas.com - 10/01/2021, 21:01 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

“Kalau bisa tempat sampah kering. Bukan ada di dekat toilet dan terkena percikan air. Isinya bukan sampah malah air itu lebih berisiko secara kesehatan,” ucap Hermawan.

Ia pun tidak menyarankan tempat sampah di dalam bilik, kecuali area biliknya kering dan selalu dalam kondisi terawat, terawasi, dan terbersihkan setiap waktu.

Untuk penempatannya, Hermawan menyarankan agar pihak tempat wisata menaruhnya di pintu masuk. Selain itu, dia menyarankan agar tempat sampah dipisah khusus untuk sampah tisu dan non-tisu.

Usulan Luhut soal perbaikan kualitas WC

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menkomaves) Luhut Binsar Pandjaitan memberi usulan akan perbaikan sarana pendukung di lima destinasi super prioritas.

Baca juga: 6 Tempat Wisata di Sekitar Semarang yang Wajib Dikunjungi

“Soal-soal kecil seperti WC, itu juga saya kira perlu diperbaiki sehingga ketika orang datang ke spot itu tidak kapok,” katanya seperti dikutip dari Kompas.com, Sabtu (9/1/2021), yang mengutip Antara, Sabtu.

Adapun, Luhut membahas hal tersebut dalam perbincangan soal persiapan pemulihan pariwisata pada masa pandemi Covid-19 dan wisatawan nusantara (wisnus) yang akan didorong kunjungannya.

Dalam persiapan pemulihan pariwisata, selain spot-spot turis termasuk kualitas suvenir dapat diperbaiki, dia juga meminta kualitas WC dibenahi, dan pembangunan hotel dikurangi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com