KOMPAS.com – Perjalanan road trip Jawa Tengah atau Jawa Timur menjelajah Pulau Jawa jadi salah satu aktivitas yang digemari saat pandemi.
Selain lebih aman, road trip di Pulau Jawa saat ini makin mudah dan cepat karena telah ada Tol Trans Jawa.
Anda pun bisa mampir ke beberapa tempat wisata yang tersebar di sepanjang jalan, salah satunya adalah candi.
Baca juga: Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko Tetap Buka Zona 2 Selama PPKM
Berikut ini adalah 7 candi yang bisa dikunjungi saat melakukan road trip trans Jawa:
1. Candi Gedong Songo, Semarang
Candi Gedong Songo berjarak sekitar 18 kilometer (km) dari Exit Tol Semarang-Solo. Sesuai namanya, ada sembilan struktur candi didalam kompleksnya.
Anda pun bisa mampir ke Ayanaz Gedongsong, sebuah tempat Instagramable di Kabupaten Semarang yang tengah digandrungi wisatawan.
2. Candi Sukuh, Karanganyar
Sekitar 36 km dari Exit Tol Sragen di jalan tol Semarang-Solo, Anda akan tiba di sebuah situs wisata candi di kaki Gunung Lawu.
Candi Sukuh berada di Dusun Tambak, Karanganyar. Candi ini pun berbeda dengan candi yang biasa ditemukan di Indonesia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.