Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute dan Harga Tiket Masuk Kopi Tubing Bogor

Kompas.com - Diperbarui 29/06/2022, 19:40 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.comKopi Tubing Bogor menawarkan sensasi ngopi yang unik sambil melihat pemandangan sawah dan aktivitas river tubing yang seru.

Marketing Kopi Tubing Novia mengatakan, sebagian besar pengunjung tempat makan tersebut adalah wisatawan asal Jakarta.

Baca juga: Itinerary Seharian Berwisata di Kopi Tubing Bogor

 Jika ingin berkunjung ke sana, pengunjung bisa keluar dari tol Yasmin atau keluar di tol Kayu Manis jika menggunakan jalur alternatif.

“Kadang kalau akhir pekan (jalan utama) suka padat, jadi enak ke Ciampea,” ujar dia kepada Kompas.com, Jumat (26/02/2021).

Rute menuju Kopi Tubing Bogor via jalur alternatif

Kopi Tubing terletak di Jalan Gunung Menir, Ciasihan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor.

Baca juga: 5 Tempat Wisata Alam di Sekitar Kopi Tubing Bogor

Jika ingin menuju Kopi Tubing via Ciampea, kamu bisa memulai perjalanan dari Institut Pertanian Bogor (IPB) Dramaga.

Jarak dari IPB Dramaga di Jalan Raya Dramaga, Kecamatan Dramaga, Kota Bogor menuju Kopi Tubing sekitar 22,3 Kilometer (Km) atau dapat ditempuh dengan berkendara sekitar satu jam via Jalan Raya Gunung Salak Endah menggunakan mobil.

Sebelum memulai perjalanan, pastikan Polsek Dramaga yang berada di dekat IPB Dramaga berada pada sisi kanan kendaraan.

Baca juga: 14 Tips dan Aturan Berkunjung ke Kopi Tubing Bogor

Jika sudah, mulai perjalanan dengan berjalan lurus dan tetap berada pada jalur utama sepanjang 4 Km melewati sebuah jembatan dan Kantor Kecamatan Ciampea yang berada pada sisi kiri jalur.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Setelah tiba pada kantor tersebut, tetap ikuti jalur besar yang mengarah ke arah kiri. Lanjutkan perjalanan hingga melewati SDN Bojongrangkas 04 di sisi kanan jalur.

 

Tempat wisata bernama Kopi Tubing di Kabupaten Bogor yang memungkinkan wisatawan untuk melakukan kegiatan river tubing (dok. Instagram Kopi Tubing).dok. Instagram Kopi Tubing Tempat wisata bernama Kopi Tubing di Kabupaten Bogor yang memungkinkan wisatawan untuk melakukan kegiatan river tubing (dok. Instagram Kopi Tubing).

Tidak jauh dari sekolah terdapat belokan ke arah kiri. Ambil belokan tersebut dan lanjutkan perjalanan dengan berjalan lurus sepanjang sekitar 6,4 Km, kemudian melewati sebuah papan penunjuk jalan di kanan jalur.

Adapun, papan tersebut bertuliskan arah ke Segog dan Cibatok. Ambil belokan ke arah kanan menuju Cibatok, letak belokan tidak jauh dari papan penanda tersebut.

Baca juga: 13 Wisata Bogor untuk Anak dan Keluarga, Pas buat Libur Sekolah

Tetap pada jalur tersebut dan berjalan sepanjang 260 meter hingga tiba pada pertigaan. Belok kanan dan berjalan sepanjang 60 meter sebelum belok kanan kembali.

Lanjutkan perjalanan sepanjang lebih kurang 2 Km hingga melewati sebuah jembatan. Tidak jauh sana, kamu bakal menemukan papan penanda pada sisi kiri jalur yang bertuliskan "Cibatok dan Pamijahan".

Baca juga: 5 Tempat Wisata Bogor ala Eropa, Serasa di Luar Negeri

Lalu, belok kiri ke arah Pamijahan dan lanjutkan perjalanan sepanjang 3,1 Km hingga melewati Yayasan Arraudoh Gunung Menyan di sisi kanan jalur dan Bidan Arisma Mutia Eliana di sisi kiri jalur.

Tempat wisata bernama Kopi Tubing di Kabupaten Bogor yang memungkinkan wisatawan untuk melakukan kegiatan river tubing (dok. Instagram Kopi Tubing).dok. Instagram Kopi Tubing Tempat wisata bernama Kopi Tubing di Kabupaten Bogor yang memungkinkan wisatawan untuk melakukan kegiatan river tubing (dok. Instagram Kopi Tubing).

Tidak jauh dari sekolah tersebut, tepatnya pada sisi kiri jalur, terdapat papan penanda yang menunjukkan arah ke Tenjolaya dan Pamijahan.

Ambil arah ke kanan pada pecahan jalur yang letaknya tidak jauh dari papan penanda tersebut ke arah Pamijahan.

Lanjutkan perjalanan dan tetap pada jalur utama sepanjang 3,8 Km hingga menemui Kantor Desa Gunung Picung dan SDN Gunung Picung 02 pada sisi kiri jalur.

Baca juga: 10 Tempat Nongkrong di Bogor, Ada Kafe dengan Pemandangan Gunung Salak

Sekolah tersebut terletak tidak jauh dari sebuah pecahan jalur. Ambil jalur sebelah kanan dan lanjutkan perjalanan sepanjang 2,1 Km.

 

Nantinya, kamu akan menemui sebuah hamparan sawah luas pada sisi kiri jalur yang letaknya berada dekat dengan sebuah tempat cuci mobil, dan berada pada jalur yang menurun.

Adapun, jalur tersebut akan mengarah ke sebuah pecahan jalur. Ambil arah ke kanan dan lanjutkan perjalanan sepanjang sekitar 268 meter sebelum akhirnya tiba di Kopi Tubing.

Tempat wisata bernama Kopi Tubing di Kabupaten Bogor yang memungkinkan wisatawan untuk melakukan kegiatan river tubing (dok. Instagram Kopi Tubing).dok. Instagram Kopi Tubing Tempat wisata bernama Kopi Tubing di Kabupaten Bogor yang memungkinkan wisatawan untuk melakukan kegiatan river tubing (dok. Instagram Kopi Tubing).

Harga tiket masuk Kopi Tubing Bogor

Kopi Tubing Bogor buka setiap hari, mulai dari pukul 09.00-20.00 untuk Senin sampai Jumat dan mulai pukul 08.00-21.00 untuk Sabtu dan Minggu.

Pengunjung bisa langsung datang tanpa perlu melakukan reservasi.

Baca juga: 7 Tempat Wisata Dekat Stasiun Bogor, Ada Banyak Taman dan Museum

Namun, jika ingin mengikuti adventure river tubing dan paket trekking dianjurkan melakukan reservasi sebelumnya.

Harga tiket masuk Kopi Tubing adalah Rp 10.000. Jika ingin menjajal sejumlah aktivitas, kamu bisa membayar tambahannya.

Harga menu di sana berada pada kisaran Rp 10.000-Rp 85.000.

Beberapa pilihan menunya adalah Nasi Goreng Seafood, Kwetiaw, Beef Burger, Sausage Korea BBQ, Brownies Ice Cream, Banana Split, Cheese Cake, Caramel Latte, Cube Coffee, Afogato, Red Velvet, dan V60.

Baca juga: 8 Tempat Wisata Murah di Bogor, Museum hingga Kebun Raya

Tempat wisata bernama Kopi Tubing di Kabupaten Bogor yang memungkinkan wisatawan untuk melakukan kegiatan river tubing (dok. Instagram Kopi Tubing).dok. Instagram Kopi Tubing Tempat wisata bernama Kopi Tubing di Kabupaten Bogor yang memungkinkan wisatawan untuk melakukan kegiatan river tubing (dok. Instagram Kopi Tubing).

Apabila ingin memberi makan ikan, harganya adalah Rp 10.000 per pakan. Untuk foto ala petani, kisaran harganya adalah Rp 30.000-Rp 45.000 tergantung hasil foto apakah akan dicetak, dalam bentuk file, atau dicetak dan dalam bentuk file.

Baca juga: 7 Tempat Wisata di TN Gunung Gede Pangrango, Apa Saja?

Untuk river tubing, harganya adalah Rp 55.000 per orang untuk Fun Ride yang dikhususkan untuk anak-anak. Jalur yang akan ditempuh adalah sepanjang 100 meter.

Sementara Adventure Ride untuk orang dewasa, harganya adalah Rp 127.000 per orang untuk minimal enam orang peserta. Semakin banyak peserta, harga per orang akan semakin murah.

Jalur tempuh dalam Adventure Ride adalah 800 meter-1 km. Namun untuk paket tersebut, pengunjung harus reservasi tiga hari sebelum hari kedatangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com