Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tempat Wisata Alam di Sekitar Kopi Tubing Bogor

Kompas.com - 02/03/2021, 15:03 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kabupaten Bogor memiliki beragam pilihan tempat wisata bernuansa alam yang dilengkapi dengan udara sejuk dan suasana tenang.

Salah satunya adalah Kopi Tubing, Svargabumi-nya Bogor di Kecamatan Pamijahan yang menawarkan pemandangan hamparan sawah, udara sejuk, dan kegiatan river tubing yang mengasyikkan.

Baca juga: Kopi Tubing, Svargabumi-nya Bogor dengan Kegiatan River Tubing

Jika kamu belum puas dan masih ingin jalan-jalan di sana, terdapat lima tempat wisata dekat Kopi Tubing yang bisa kamu kunjungi. Apa saja?

Berikut Kompas.com rangkum lima tempat wisata dekat Kopi Tubing yang menawarkan nuansa alam, Selasa (2/3/2021):

1. Puncak Menir

Puncak Menir dapat ditempuh selama sekitar delapan menit menggunakan mobil karena jaraknya hanya 2,5 kilometer (km) saja.

Namun, ada baiknya kamu menggunakan motor lantaran jalur dengan pemandangan hamparan sawah yang mengarah ke pintu masuk terbilang cukup kecil.

Tempat wisata bernama Puncak Menir di Kabupaten Bogor (dok. Instagram @puncakmenir).dok. Instagram @puncakmenir Tempat wisata bernama Puncak Menir di Kabupaten Bogor (dok. Instagram @puncakmenir).

Dari Puncak Menir, gagahnya Gunung Salak dengan mudah terlihat dari sebuah gardu pandang. Ada juga pemandangan sawah, hutan, dan pepohonan rindang yang terlihat.

Baca juga: Main ke Setu Tamansari di Bogor, Naik Perahu Sambil Lihat Gunung Salak

Ada juga spot lain seperti sebuah saung, jembatan bambu yang berada di antara pepohonan, serta gandung pandang yang dilengkapi dengan sebuah kursi untuk berfoto.

Puncak Menir terletak di Jalan KH Parta, Kampung Gunung Menir kilometer 20, Ciasihan, Kecamatan Pamijahan.

2. Bukit Panorama

Jarak dari Kopi Tubing menuju Bukit Panorama adalah 3,1 km atau sekitar 12 menit menggunakan mobil. Lokasinya ada di Desa Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan dan masuk dalam kawasan wisata Gunung Salak Endah.

Bagi yang ingin berfoto sambil memacu adrenalin, kamu bisa coba naik “sepeda terbang”. Meski jantung mungkin akan berdebar, kamu akan disuguhi pemandangan perbukitan yang indah.

Baca juga: Kampung Tematik Mulyaharja Bogor, Wisata Edukasi yang Instagramable

Tempat wisata bernama Bukit Panorama di Kabupaten Bogor (dok. Instagram @bukitpanorama.id).dok. Instagram @bukitpanorama.id Tempat wisata bernama Bukit Panorama di Kabupaten Bogor (dok. Instagram @bukitpanorama.id).

Spot foto lain yang tersedia adalah gardu pandang dengan hiasan tanaman, sebuah dek kayu yang berada di dekat beberapa batang pohon, serta gardu pandang yang menyerupai sebuah jembatan kecil.

Jika ingin duduk-duduk santai, terdapat sebuah dek dan tempat duduk yang letaknya saling berdekatan. Di sana, pengunjung juga bisa berkemah atau menyewa penginapan.

3. Puncak Mustika Manik

Tempat wisata ini hanya berjarak 2,9 km dari Kopi Tubing dan 200 meter dari Bukit Panorama karena masih dalam kawasan wisata Gunung Salak Endah.

Puncak Mustika Manik menawarkan gardu pandang yang berada di ujung tebing, sehingga pemandangan yang disuguhi terlihat ciamik.

Baca juga: 5 Tempat Piknik di Bogor, Kebun Raya Bogor, hingga Cibodas

Beberapa pilihan spot untuk berfoto dan menikmati pemandangan adalah sebuah dek kayu dengan dua tempat duduk, sebuah dek di antara pepohonan, serta sebuah jembatan di antara pepohonan.

Ada juga spot hati berlatar belakang perbukitan, sebuah saung kecil yang dihiasi beragam tanaman, serta sebuah dek memanjang yang didesain menyerupai jalan raya.

4. Rindu Alam Salaka Nagara

Rindu Alam Salaka Nagara terletak di Desa Gunung Sari dan masih termasuk dalam kawasan wisata Gunung Salak Endah, tepatnya sekitar 100 meter sebelum pintu gerbang Taman Nasional Gunung Halimun-Salak (TNGHS).

Tempat wisata bernama Rindu Alam Salaka Nagara di Kabupaten Bogor (dok. Facebook Rindu Alam Salaka Nagara).dok. Facebook Rindu Alam Salaka Nagara Tempat wisata bernama Rindu Alam Salaka Nagara di Kabupaten Bogor (dok. Facebook Rindu Alam Salaka Nagara).

Jarak tempuh dari Kopi Tubing adalah 2,9 kilometer atau sekitar 11 menit menggunakan mobil. Tempat wisata ini lokasinya berdekatan dengan Bukit Panorama dan Puncak Mustika Manik.

Baca juga: Trekking 3 Curug di Sentul, Wisata Alam Hits di Bogor

Di tempat wisata ini, kamu bisa menikmati pemandangan sambil naik ayunan, kursi gantung, atau sepeda gantung. Namun jika kamu takut ketinggian, kamu tidak perlu khawatir.

Sebab, di sana juga terdapat spot foto lain seperti gardu pandang yang menyerupai tangan, gardu pandang dengan sebuah tempat duduk dan latar belakang persawahan, saung warna-warni, dan gardu pandang berbentuk bintang.

5. Curug Cadas Ngampar

Jika ingin bermain air, kamu bisa langsung meluncur ke Curug Cadas Ngampar dalam kawasan TNGHS di Desa Gunung Sari. Jarak dari Kopi Tubing hanya 3,1 km atau sekitar 13 menit menggunakan mobil.

Tempat wisata tersebut menawarkan pemandangan air terjun yang diapit oleh tebing-tebing tinggi yang dihiasi tanaman rambat.

Baca juga: 5 Wisata Air Sekitar Jakarta, Tak Perlu Pergi Jauh Temukan Kesegaran

Kolam air terjunnya dikelilingi oleh pepohonan rindang, sehingga mungkin dapat memberi kesan seperti kolam alam pribadi.

Lingkungannya yang masih alami membuatmu betah berlama-lama di sana sambil menikmati sejuknya udara yang ada. Jika ingin berswafoto ria, terdapat beberapa batu cadas di sana.

Pada masa pandemi seperti saat ini, pastikan saat berkunjung tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, dan tidak bepergian jika demam atau suhu tubuh di atas 37,3 derajat Celsius.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com