Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Wisata di Jabar dengan Pemandangan Gunung yang Indah

Kompas.com - 03/03/2021, 09:09 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Jawa Barat (Jabar) memiliki deretan gunung indah yang pemandangannya mampu memukau siapa pun yang melihatnya.

Baca juga: 8 Tips Mendaki Gunung Ciremai via Jalur Linggarjati

Akan tetapi, hanya menikmati pemandangan gunung saja mungkin lama-lama akan membosankan. Terlebih jika tidak ada kegiatan wisata yang dapat dilakukan.

Namun, kamu tidak perlu khawatir. Berikut Kompas.com rangkum daftar empat tempat wisata di Jabar yang menawarkan pemandangan gunung, Selasa (2/3/2021):

1. Gunung Ciremai di Gedung Perundingan Linggarjati, Kabupaten Kuningan

Gedung Perundingan Linggarjati, juga disebut Museum Linggarjati, berlokasi di Jalan Linggasana nomor 74, Kecamatan Cilimus.

Dari sana, pemandangan Gunung Ciremai terlihat dengan jelas lantaran letaknya yang persis di kaki gunung tersebut.

Ilustrasi gunung - Pemandangan Gunung Ciremai dan persawahan.SHUTTERSTOCK / BABAN SOBARUDIN Ilustrasi gunung - Pemandangan Gunung Ciremai dan persawahan.

Beberapa orang mungkin mengira bahwa museum adalah tempat yang kurang menarik. Namun, museum ini menawarkan kegiatan wisata asyik selain melihat-lihat koleksi bersejarah di dalamnya.

Salah satunya adalah berfoto-foto di luar gedung. Tidak jauh dari pintu masuk adalah anak tangga yang mengarah ke sebuah pekarangan yang cukup luas. Anak tangga tersebut diapit oleh tanaman-tanaman indah.

Baca juga: Menyelisik Misi Rahasia Soekarno di Gedung Perundingan Linggarjati Kuningan

Kamu bisa berfoto-foto di sana dengan latar belakang Gunung Ciremai. Ada juga sebuah kolam ikan yang letaknya tidak jauh dari pintu belakang gedung tersebut.

Sedikit berjalan dari kolam tersebut melalui jalan setapak, kamu bisa duduk santai di bawah rimbunnya pepohonan sambil menikmati hembusan angin yang sejuk.

2. Gunung Gede Pangrango di Camp Hulu Cai, Kabupaten Bogor

Jika kamu berada di Jabodetabek dan tidak ingin pergi jauh-jauh, kamu bisa coba mengunjungi Camp Hulu Cai untuk menikmati keindahan Gunung Gede Pangrango.

Gunung Gede Pangrango di Jawa Barat.shutterstock/Dede Sudiana Gunung Gede Pangrango di Jawa Barat.

Adapun, tempat wisata tersebut letaknya di Jalan Veteran III, Desa Cibedug, Kecamatan Ciawi. Di sana, terdapat sejumlah spot foto menarik seperti Taman Layla yang dihiasi tanaman warna-warni.

Baca juga: 6 Fakta Menarik Gunung Gede Pangrango yang Terlihat dari Kemayoran

Usai foto-foto, jangan lupa untuk lakukan kegiatan lain seperti petik stroberi, berenang, mini rafting, main trampoline, naik flying fox, berkuda, atau memanah.

3. Gunung Salak di Rindu Alam Salaka Nagara, Kabupaten Bogor

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com