Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Pulau Ganghwado, Korea Selatan

Kompas.com - 06/03/2021, 10:10 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi


KOMPAS.com – Korea Selatan (Korsel) punya sebuah pulau yang terletak sekitar 60 kilometer (km) barat laut kota Seoul. Pulau terbesar kelima Korsel ini bernama Pulau Ganghwado dan hanya berjarak kurang lebih satu jam perjalanan dari Seoul.

Seperti dilansir dari rilis yang diterima Kompas.com dari Korea Tourism Organization (KTO), pulau ini punya suasana yang begitu berbeda dengan Seoul. Pulau ini punya pegunungan luas, pemandangan samudera biru, dan suasana tenang.

Pulau ini juga memiliki sejarah yang unik karena pernah menjadi ibu kota Korsel di pertengahan abad ke-13 untuk melawan invasi Mongol.

Baca juga: Unik, Ada Pulau Berwarna Ungu di Korea Selatan

Tak itu saja, karena terletak di muara sungai Hangang, Pulau Ganghwado juga memiliki kepentingan strategis, sehingga pernah menjadi tempat pertempuran berdarah dengan pasukan Perancis dan Amerika Serikat di abad ke-19.

Pulau Ganghwado juga jadi rumah bagi banyak tempat bersejarah dan budaya, seperti Oegyujanggak (Perpusataan Kerajaan Dinasti Joseon), gereja katolik bergaya hanok, dan pabrik yang dulu memproduksi kain katun.

Jaraknya yang dekat dari Seoul menjadikan pulau Ganghwado sebagai tujuan tepat untuk melepaskan diri sejenak dari hiruk pikuk kota Seoul. Wisatawan bisa bersantai menikmati wisata sejarah, pemandangan alam, dan makanan khas lokal di sana.

Berikut ini beberapa atraksi wisata yang wajib dikunjungi saat berada di Pulau Ganghwado:

1. Situs Istana Goryeo

Tempat ini merupakan situs istana kerajaan Goryeo ketika melawan invasi Mongol dengan gigih selama 39 tahun. Setelah pasukan Mongolia mundur, ibukota kemudian pindah kembali ke Gaeseong.

Situs Istana GoryeoKorea Tourism Organization Situs Istana Goryeo

Istana ini sempat dibakar pada tahun 1866 oleh Angkatan Laut Perancis. Maka dari itu, saat ini yang tersisa hanyalah Kantor Utama Dongheon dan kantor administrasi Ibangcheong.

Baca juga: 5 Lokasi Syuting Drakor Start-Up di Korea Selatan, Ada Sungai Hangang

Tempat dan bangunan ini dikembalikan ke asalnya, serta menjadi kenang-kenangan juga pelajaran sejarah masyarakat Korsel akan perlawanan dan patriotisme terhadap agresi asing.

2. Gereja Anglikan Ganghwa

Gereja Anglikan ini pertama kali diperkenalkan ke Ganghwado pada 1890 oleh misionaris Inggris. Gereja ini kemudian dibuka untuk umum pada tanggal 15 November 1900.

Gereja Anglikan GanghwaKorea Tourism Organization Gereja Anglikan Ganghwa

Bangunan gereja memadukan sentuhan budaya Korea dan Barat. Gereja ini disebut sebagai gereja Katolik bergaya Hanok pertama era Joseon. Saat ini, Gereja Anglikan Ganghwa masih digunakan untuk misa setiap akhir pekan.

3. Dolmen Ganghwa

Pulau Ganghwado juga punya sebuah dolmen bernama dolmen Ganghwa. Dolmen ini merupakan perwakilan dolmen gaya utara dari era perunggu yang cocok dikunjungi para pencinta sejarah.

Dolmen GanghwaKorea Tourism Organization Dolmen Ganghwa

Pulau ini memang menyimpan banyak peninggalan zaman prasejarah, era Goryeo, dan era Joseon. Ada sekitar 20 puluh dolmen yang tersebar di sekitar gunung Goryeosan (436 meter dari permukaan laut).

4. Benteng Gwanghwasanseong

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com