KOMPAS.com – Salah satu tempat wisata di Kabupaten Sleman, Yogyakarta bernama Watu Tapak Camp Hill Jogja di dalam kawasan wisata Tebing Breksi menawarkan area kemah dengan pemandangan apik.
Mulai dari Kota Yogyakarta, Gunung Sumbing, Gunung Merapi, Candi Prambanan, hingga perbukitan menoreh, semua terlihat dari sana.
Baca juga: Hotel di Jogja Tawarkan Paket Wisata Gowes untuk Gaet Wisatawan
Apabila ingin berwisata dengan nyaman, terdapat beberapa tips yang perlu dicatat sebelum berkunjung ke sana.
“Kalau malam cenderung dingin, kalau siang panas karena tidak ada pepohonan. Kalau ke sini yang jelas pakai jaket,” kata Ketua Pengelola Taman Tebing Breksi Kholiq Widiyanto, Senin (22/3/2021).
Selain itu, apa saja tips lain yang perlu diketahui? Berikut Kompas.com rangkum:
1. Pakai alas kaki yang empuk
Kholiq mengatakan bahwa area Watu Tapak dan Tebing Breksi cenderung berbatu. Supaya wisatawan merasa nyaman saat berada di sana, alas kaki dengan sol empuk direkomendasikan.
Baca juga: Itinerary Seharian Wisata di Jogja Bersama Anak, Main ke Taman Pelangi
“Untuk alas kaki, sepatu atau sendal, pakai yang empuk. Area ini kebanyakan bebatuan, kalau pake alas kaki yang keras licin,” tutur dia.
2. Bawa selimut
Apabila ingin berkemah di tenda atau camper van, wisatawan wajib membawa selimut agar tidak kedinginan saat berada di Watu Tapak.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.