Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Itinerary 2 Hari 1 Malam Jelajah TMII, Bisa ke Mana Saja?

Kompas.com - 08/04/2021, 15:29 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

Rekomendasi transportasi di TMII

TMII memiliki kawasan wisata yang luas. Untuk pilihan transportasi, kamu bisa menggunakan kendaraan roda dua atau roda empat.

Kendati demikian, guna memudahkanmu berpindah tempat wisata, penggunaan kendaraan roda dua lebih direkomendasikan.

Namun jika kamu membawa anak kecil dan lebih nyaman menggunakan kendaraan roda empat, kamu bisa memanfaatkan bus wisata warna-warni seharga Rp 10.000 per orang untuk dua kali transit.

Mengutip https://www.tamanmini.com, ada juga fasilitas peminjaman sepeda single seharga Rp 15.000 per jam dan sepeda double Rp 25.000 per jam.

Pilihan tempat makan di TMII

Selain bisa makan di penginapan, kamu juga bisa mencicipi beragam pilihan makanan yang tersedia di banyak tempat makan di TMII.

Apabila kamu sedang berada di dekat replika tugu Monas, di sana terdapat beberapa pedagang yang menjajalkan dagangannya.

Beberapa titik lain yang menyediakan pilihan tempat makan adalah deretan Taman Burung, area Keong Emas, dan area kereta gantung. Harganya beragam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com