KOMPAS.com – Setelah “diam” selama 529 hari, taman hiburan di kawasan wisata Coney Island, Amerika Serikat akhirnya hidup kembali pada Jumat (9/4/2021).
Melansir Travel and Leisure, Senin (12/4/2021), tempat wisata di sana buka kembali dengan kapasitas hanya 33 persen.
Adapun, tempat wisata di Brooklyn seperti biasanya melakukan penutupan musiman pada musim gugur 2019. Namun, pandemi membuat mereka tetap tutup selama 2020.
Kendati demikian, pada 17 Februari 2021, Gubernur Andrew Cuomo mengumumkan, taman hiburan luar ruangan dapat beroperasi kembali dengan kapasitas 33 persen mulai 9 April 2021.
Baca juga: Roller Coaster Setinggi 20 Meter Akan Tiba di Coney Island AS
Seseorang yang keluarganya memiliki dan mengelola Deno’s Amusement Park di Coney Island, yakni DJ Vourderis mengatakan, pihaknya menghadapi kemungkinan tempat wisata kelolaan mereka ditutup secara permanen selama pandemi.
“Lubang keuangan yang kami hadapi sangat dalam dan kami memiliki kreditur yang mengetuk pintu,” kata dia kepada NPR (National Public Radio) New York bernama WNYC, mengutip Travel and Leisure.
Lebih lanjut, Vourderis mengatakan bahwa pihaknya hampir tidak menghasilkan uang tahun lalu. Adapun, tahun lalu seharusnya mereka merayakan peringatan 100 tahun wahana wisata Wonder Wheel.
Pada Jumat, Wonder Wheel yang tahun lalu setop total bergerak kembali. Bahkan, Walikota New York Bill de Blasio memberi penghormatan besar dengan mendeklarasikan hari tersebut sebagai Deno’s Wonder Wheel Day.
Sebab, wahana Wonder Wheel setinggi 15 lantai di tempat wisata tersebut sudah menghiasi langit Coney Island sejak dibuka lebih dari seabad yang lalu.
“Sudah terlambat setahun, tapi tidak apa-apa. Kita dapat menandai sejarah,” ujar de Blasio.
Baca juga: Gara-gara Badai Salju, Sebagian Air Terjun Niagara di AS Jadi Es
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.