Apabila kamu penggemar hal-hal berbau Korea, di sana terdapat Kampoeng Korea yang merupakan taman tematik khas Korea Selatan.
Baca juga: 5 Hotel di Bandung untuk Staycation bersama Keluarga
Little Seoul berlokasi di Jalan Sawunggaling nomor 10, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan. Ada juga yang lokasinya di Buah Batu, Antapani, dan Setiabudi.
Jika sering menonton drama Korea (drakor), pasti kamu sudah tidak asing dengan kawasan wisata Dongdaemun. Di Little Seoul, kamu bisa menikmati suasana khas Dongdaemun.
Selama berada di sana, kamu tidak hanya bisa menikmati beragam hidangan khas Korea untuk buka puasa, namun juga bisa foto-foto seakan sedang berada di negara tersebut selama ngabuburit.
Sebab, tidak hanya bagian dalamnya, namun bagian luar bangunannya juga telah didesain sedemikian rupa untuk memberi kesan wisatawan sedang berada di Negeri Ginseng.
Tempat makan ini buka setiap hari pukul 10:00-22:00 WIB. Harga makanannya terjangkau dengan kisaran mulai dari Rp 28.000-an. Adapun, nominal tersebut adalah menu paket.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.