Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Pantai Dekat Jakarta, Cocok untuk Para Pencinta Ketenangan

Kompas.com - Diperbarui 12/09/2022, 10:46 WIB
Desy Kristi Yanti,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

4. Pantai Sawarna

Pantai Sawarna terkenal karena masih alami. Di pantai cantik ini, kamu bisa menantang adrenalin dengan menjajal cave tubing. Sebab, di pantainya terdapat goa batu kapur yang bisa dijelajahi.

Baca juga: Nikmati 5 Pantai Eksotis dalam Sehari di Sawarna

Kamu juga bisa surfing di pantai ini. Alat-alat surfing telah tersedia dan bisa disewa melalui pedagang setempat.

Belum puas seharian menjelajah goa dan berenang? Kamu bisa menginap di beragam homestay di dekat pantai. 

Jarak tempuh dari Jakarta area Menteng via Tol Jagorawi adalah sekitar 175 km atau kira-kira empat jam 27 menit.

5. Pantai Anyer

Pantai Anyer di Kabupaten Serang, Banten adalah salah satu pantai dekat Jakarta yang dapat dikunjungi.KOMPAS.com/RASYID RIDHO Pantai Anyer di Kabupaten Serang, Banten adalah salah satu pantai dekat Jakarta yang dapat dikunjungi.

Pantai Anyer adalah salah satu pantai dekat Jakarta yang populer dan banyak dikunjungi. Lokasinya berada di Provinsi Banten.

Pemandangan di pantai ini bukan sekadar pasir dan air laut. Pengunjung bisa melihat panorama Gunung Rakata yang menjulang di balik laut dan mercusuar peninggalan Belanda.

Selain memiliki pemandangan yang indah, pantai ini juga memiliki fasilitas lengkap, seperti peralatan snorkeling, speedboat, hingga jetski.

Baca juga:

Jarak tempuh dari Jakarta area Menteng via Tol Merak-Jakarta atau Tol Tangerang-Merak adalah sekitar 127 km atau sekitar dua jam 17 menit.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com