Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mau Pesan Pendakian Gunung Ciremai? Ini Mekanismenya

Kompas.com - 10/05/2021, 07:11 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com – Pada 13 Mei 2021, tepatnya saat Idul Fitri, semua jalur pendakian Gunung Ciremai akan dibuka lagi.

Untuk di jalur pendakian Gunung Ciremai via Linggarjati, Linggasana, Palutungan, dan Apuy, semua calon pendaki dari luar Kabupaten Kuningan dan Majalengka, Jawa Barat, diizinkan berkunjung kembali.

“(Gunung) Ciremai menerima pendaki yang berasal dari daerah mana pun asalkan mereka sehat,” ujar Humas Balai Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) Agus Yudantara, Minggu (9/5/2021).

Baca juga: Catat, Pendaki Wajib Cek Kesehatan di Base Camp Gunung Ciremai

Lebih lanjut, saat ini wilayah Ciayumajakuning yang terdiri dari Kabupaten dan Kota Cirebon, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Majalengka, serta Kabupaten dan Kota Kuningan, memberlakukan penyekatan pada masing-masing perbatasan.

“Semua pengunjung mesti lulus tes penyekatan Satgas Covid-19 di setiap perbatasan. Jadi, kami asumsikan bahwa pendaki yang bisa tiba di (Gunung) Ciremai adalah pendaki sehat karena berhasil lulus penyekatan tadi,” sambung Agus.

Jika sudah tidak sabar untuk mendaki Gunung Ciremai, terdapat sejumlah syarat yang wajib dipatuhi oleh calon pendaki. Salah satunya adalah reservasi pendakian secara daring.

Apabila baru pertama kali atau sudah lupa, ini dia mekanisme booking online dan pelaporan pendakian Gunung Ciremai yang Kompas.com rangkum:

1. Cek informasi kuota pendakian

Saat ini, Balai TNGC berlakukan kuota pendakian untuk setiap jalur yakni 69 tenda di Transit Camp untuk 137 tenda per hari di Apuy dan 35 tenda di Transit Camp untuk 69 pendaki per hari di Linggarjati.

Baca juga: 8 Tips Mendaki Gunung Ciremai via Jalur Linggarjati

Lalu, 33 tenda di Transit Camp untuk 65 pendaki per hari di Linggasana dan 75 tenda di Transit Camp untuk 149 pendaki per hari.

Apabila sudah memilih jalur pendakian mana yang hendak dilewati, untuk memastikan apakah kuota sudah penuh pada tanggal pendakian, kamu bisa hubungi call center Balai TNGC lewat WhatsApp di nomor 0813-1350-4355.

Pemandangan Gunung Ciremai yang terlihat dari jalur menuju tempat wisata Bukit Lambosir, Desa Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Kamis (31/8/2017).kompas.com / Nabilla Ramadhian Pemandangan Gunung Ciremai yang terlihat dari jalur menuju tempat wisata Bukit Lambosir, Desa Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Kamis (31/8/2017).

2. Ketahui durasi pendakian terbaru

Jika sudah menentukan jalur pendakian Gunung Ciremai, langkah selanjutnya adalah mengetahui durasi pendakian terbaru selama new normal. Saat ini Balai TNGC hanya mengizinkan pendakian selama 2 hari 1 malam.

3. Reservasi daring

Mekanisme selanjutnya adalah registrasi daring di situs bit.ly/BookingGunungCiremai, atau klik kata “ini” pada paragraf “Silakan lakukan pendaftaran pada tautan ini” dalam kategori Pendakian Gunung di situs http://tngciremai.com/.

Pada laman tersebut, perhatikan semua syarat yang ada sebelum memasukkan email yang masih aktif dalam kolom “Email”.

Baca juga: Asyik, Pendakian Gunung Ciremai Buka Lagi 13 Mei 2021

Pada laman-laman selanjutnya, isi semua kolom yang tersedia dengan informasi yang benar. Misalnya adalah jalur pendakian yang dipilih, tanggal naik, dan tanggal turun gunung.

4. Jangan lupa untuk bayar

Setelah reservasi pendakian, jangan lupa untuk membayar Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) sebesar Rp 5.000 per orang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com