KOMPAS.com – Wisata Gunung Bromo buka lagi mulai Hari Senin (24/5/2021). Pengumuman itu tercantum di akun Instagram resmi @bbtnbromotenggersemeru.
Sebelumnya, kawasan wisata Gunung Bromo sempat ditutup saat momen libur Lebaran pada Kamis (13/5/2021).
Dibukanya kembali wisata Gunung Bromo tentu menambah daftar tempat wisata yang bisa dikunjungi untuk mengisi waktu luang atau hari libur.
Baca juga: Wisata Gunung Bromo Buka Lagi 24 Mei 2021, Ini Syaratnya
Namun, perlu diketahui bahwa untuk berwisata di Gunung Bromo, pengunjung harus melakukan booking online.
Sebelum memutuskan untuk melakukan pemesanan, pahami dulu aturan booking online wisata Gunung Bromo yang buka lagi Senin 24 Mei 2021, berikut ini:
1. Pembelian karcis masuk hanya dapat dilakukan secara online melalui situs https://bookingbromo.bromotenggersemeru.org sesuai ketersediaan kuota.
2. Tidak ada pembelian langsung (tunai) untuk masuk kawasan Taman Nasional Bromo tengger Semeru (TNBTS).
3. Pembayaran hanya bisa dilakukan dengan Virtual Account.
4. Nominal pembayaran harus sesuai dengan tarif nominal pada booking online.
5. Batas waktu pembayaran adalah dua jam setelah pendaftaran. Kode booking akan hangus jika setelah dua jam tidak melakukan pembayaran dan harus mendaftar ulang.
6. Tidak disarankan melakukan pembayaran pada pukul 23.00-01.00 WIB untuk mengantisipasi kesalahan atau error pada pembayaran.
7. Pembayaran tidak bisa dilakukan melalui teller bank.
8. Tidak ada pengembalian pembayaran uang karcis (no refund).
9. Pengunjung tidak dapat melakukan reschedule atau penjadwalan ulang.
10. Tunjukkan bukti booking online dengan cara melakukan scan QRcode di pintu masuk.
Baca juga: Bukit Mentigen, Lokasi Lihat Sunrise Gunung Bromo Tanpa Naik Hardtop
Itu dia 10 aturan booking online untuk berkunjung ke kawasan wisata Gunung Bromo yang harus dipatuhi.
Selain itu sebelum melakukan booking, cek dulu kuota pengunjung per site yang ada di kawasan TNBTS.
Ada lima site, yakni Bukit Cinta, Penanjakan, Bukit Mentigen, Bukit Kingkong, dan Savana Teletubbies.
Baca juga: Wisata Bromo dan Pendakian Gunung Semeru Tutup 13 Mei 2021
Calon wisatawan bisa melakukan booking online di situs yang kuota pengunjungnya masih belum penuh. Jika sudah penuh, maka calon wisatawan harus memilih site lainnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.