Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

TN Gunung Halimun Salak Tutup Kunjungan Wisata sampai 20 Juli 2021, Ada Apa?

Kompas.com - 06/07/2021, 11:48 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

 

KOMPAS.comTaman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS) yang mencakup wilayah Kabupaten Bogor, Kabupaten Sukabumi, dan Kabupaten Lebak ditutup untuk sementara waktu sejak 3 Juli 2021 hingga 20 Juli mendatang.

Menurut informasi dalam akun Instagram resmi Balai TNGHS, Jumat (2/7/2021), penutupan tersebut dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

“Selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat, Balai Tanahahalisa memberlakukan penutupan sementara objek wisata terhitung mulai hari ini 3 Juli hingga 20 Juli 2021,” seperti yang tertera dalam salah satu unggahan.

Baca juga: Trekking di Kaki Gunung Salak, Dikagetkan Ular dalam Tiga Babak

Adapun, penutupan berdasarkan tiga Surat Edaran (SE) yang dikeluarkan oleh Balai TNGHS dan ditandatangani oleh Kepala Balai TNGHS Ahmad Munawir.

SE pertama adalah SE Nomor 908/T.14/TU/HMS/7/2021 tentang Penutupan Sementara Aktivitas Kunjungan Wisata Alam di Kawasan TNGHS di Wilayah Kabupaten Bogor.

Gambar udara di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS), Bogor, Jawa Barat, Senin (21/12/2020). Pelepasliaran ini terlaksana atas kerja sama Balai Besar KSDA Jawa Barat, Balai Taman Nasional Gunung Halimun Salak (BTNGHS) dan Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi (IAR) Indonesia. Kukang yang dilepasliarkan terbagi ke dalam dua tahap. Tahap pertama sebanyak 15 individu sudah dilaksanakan pada Selasa (15/12/2020) dan tahap kedua sebanyak 15 individu dilaksanakan pada Minggu (20/12/2020).KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG Gambar udara di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS), Bogor, Jawa Barat, Senin (21/12/2020). Pelepasliaran ini terlaksana atas kerja sama Balai Besar KSDA Jawa Barat, Balai Taman Nasional Gunung Halimun Salak (BTNGHS) dan Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi (IAR) Indonesia. Kukang yang dilepasliarkan terbagi ke dalam dua tahap. Tahap pertama sebanyak 15 individu sudah dilaksanakan pada Selasa (15/12/2020) dan tahap kedua sebanyak 15 individu dilaksanakan pada Minggu (20/12/2020).

Selanjutnya SE Nomor 909/T.14/TU/HMS/7/2021 tentang Penutupan Sementara Aktivitas Kunjungan Wisata Alam di Kawasan TNGHS di Wilayah Kabupaten Sukabumi.

Kemudian SE Nomor 910/T.14/TU/HMS/7/2021 tentang Penutupan Sementara Aktivitas Kunjungan Wisata Alam di Kawasan TNGHS di Wilayah Kabupaten Lebak.

Baca juga: Jalur Trekking Paling Menawan di Kaki Gunung Salak Bogor

Untuk wilayah Kabupaten Bogor, kunjungan wisata ke obyek dan daya tarik wisata alam (ODTWA) yang ditutup berada pada tempat-tempat berikut:

  • Resort PTNW Gunung Salak I: Loji dan Sukamantri.
  • Resort PTNW Gunung Salak II: Curug Nangka, Ciputri, Gunung Bunder, Gunung Salak Endah, dan Ciasihan Gunung Menir.
  • Resort PTNW Gunung Butak: Bukit Cianten dan Bakukung.
  • Resort PTNW Gunung Botol: Curug Antin.
  • Resort PTNW Gunung Cikaniki: Cikaniki dan sekitarnya.

Sementara untuk wilayah Kabupaten Sukabumi, ODTWA yang menutup kunjungan wisatawan adalah seperti yang di bawah ini:

  • Resort PTNW Kawah Ratu: Cidahu dan Cimalati.

Baca juga: 9 Tips Trekking di Kaki Gunung Salak Bogor, Wajib Pakai Topi

Kemudian, ODTWA yang ditutup untuk sementara waktu hingga 20 Juli di wilayah Kabupaten Lebak adalah sebagai berikut:

  • Resort PTNW Gunung Bedil: Site Wisata Ciporolak.
  • Resort PTNW Panggarangan: Site Wisata Cikadupunah.
  • Resort PTNW Cibedug: Site Wisata Gunung Luhur.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com