“Biasanya kalau baru-baru jatuh sekarang ini, itu potensi durian busuk dan tawar masih ada. Nanti bulan depan itu sudah bagus semua isi duriannya. Kami siap mengganti dengan durian baru jika busuk atau tawar,” ujar Sutrisno.
Baca juga: Minat Wisatawan ke Aceh Tengah Anjlok karena Penyekatan Wilayah
Garansi durian yang dimakan dengan kualitas terbaik itu dipastikan oleh semua pedagang durian. Pembeli dijamin tidak kecewa.
Biasanya, pembeli langsung memakan buah durian di lokasi itu. Duduk selonjor dengan tikar seadanya atau berjongkok.
“Jika bawa pulang ke rumah, biasa pembeli membawa wadah. Ini untuk memastikan agar durian itu benar-benar enak, manis, legit dan harum. Jangan sampai di rumah nanti durianya sudah ada yang busuk,” imbuh Sutrisno.
Untuk harga jual, Sutrisno mematok Rp 20.000- Rp 80.000 per durian. Tergantung besar atau kecil buah durian itu.
Baca juga: Penganan Masa Lalu Aceh Eksis Kembali di Sebuah Kafe di Bireuen
Salah seorang pembeli durian bernama Teuku Am Maulana bersama keluarganya yang baru pulang dari Medan menuju Lhokseumawe, Aceh, singgah di lokasi itu.
“Ini salah satu lokasi yang jika musim durian wajib disinggahi. Rata-rata buah duriannya itu bagus, enak, dan cakep,” kata dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.