Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/08/2021, 20:08 WIB
Ari Maulana Karang,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

GARUT, KOMPAS.com - Setelah Kabupaten Garut ditetapkan masuk level 2 PPKM, tempat-tempat wisata di Kabupaten Garut pun mulai dibuka bagi pengunjung secara terbatas.

Salah satu tempat wisata yang dibuka adalah pendakian Gunung Papandayan.

Direktur PT Asri Indah Lestari (AIL) Tri Persada saat dihubungi Kompas.com, membenarkan Gunung Papandayan telah mulai dibuka bagi pengunjung secara terbatas.

"Sebenarnya sejak kemarin kita buka, tapi kemarin sifatnya hanya simulasi prokes, jadi buka resminya mulai hari ini," jelas Tri, Rabu (25/08/2021).

Baca juga: Tempat Wisata di 4 Daerah di Jawa Barat Ini Sudah Boleh Buka

Tri memaparkan bahwa pembukaan tersebut disesuaikan dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 35 Tahun 2021, yaitu jumlah pengunjung dibatasi hanya 25 persen dari total kapasitas pengunjung untuk daerah level 2 PPKM.

"Kita penuhi semua ketentuan yang ada dalam Inmendagri terkait pembukaan tempat wisata di level 2," katanya.

Syarat vaksinasi dan swab test untuk pengunjung Gunung Papandayan

Menurut Tri, pihaknya juga menjadikan vaksinasi sebagai salah satu syarat bagi pengunjung untuk masuk ke Taman Wisata Alam (TWA) Papandayan.

"Untuk pengunjung yang tidak camping, harus menunjukkan bukti sudah divaksin, minimal vaksin pertama," katanya.

Baca juga: Dua Lokasi Berkemah di Gunung Papandayan

Sementara itu, bagi pengunjung yang akan camping, pengelola mewajibkan pengunjung untuk membawa hasil swab test sebagai syarat masuk.

"Fasilitas protokol kesehatan sudah kita siapkan di lokasi dari mulai pencuci tangan, hand sanitizer, dan lainnya," katanya.

Baca juga: Itinerary 2 Hari 1 Malam di Garut, dari Gunung hingga Kebun Binatang

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com