Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kereta Api Bandara Railink Beroperasi Lagi 1 September, Tiket Diskon 76 Persen

Kompas.com - 31/08/2021, 18:05 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.comPT Railink akan mengoperasikan kembali kereta api (KA) Bandara Soekarno-Hatta Jakarta dan KA Bandara Kualanamu Medan mulai 1 September 2021.

“KAI Bandara Railink telah berhenti operasi selama lebih kurang 1,5 bulan, dan mulai tanggal 1 September 2021 besok kami siap beroperasional kembali,” tutur Plt Direktur Utama PT Railink Anggoro Triwibowo, mengutip keterangan pers yang Kompas.com terima, Selasa (31/8/2021).

Baca juga: Ingin Coba City Check-In? Ikuti Panduan Menuju Stasiun BNI City

Sebelumnya, KA Bandara Soekarno-Hatta Jakarta dan KA Bandara Kualanamu Medan sempat berhenti beroperasi pada 21 Juli-31 Agustus lalu.

Adapun, penghentian operasional tersebut merupakan langkah untuk mendukung pemerintah dalam mengurangi penyebaran Covid-19 di Indonesia.

Anggoro mengatakan, pihaknya menawarkan harga promo tiket KA Bandara khusus hari ulang tahun PT KAI dan PT Railink dengan memberi diskon 76 persen. Rinciannya sebagai berikut:

Baca juga: Naik Kereta Bandara Soetta, Sekalian Ngopi di 3 Kafe Stasiun BNI City

Harga tiket Rp 5.000

  • Stasiun Manggarai ke Stasiun Duri
  • Stasiun Manggarai ke Stasiun BNI City
  • Stasiun BNI City ke Stasiun Duri

Harga tiket Rp 10.000

  • Stasiun Batu Ceper ke Stasiun Manggarai
  • Stasiun Batu Ceper ke Stasiun BNI City
  • Stasiun Batu Ceper ke Stasiun Duri

Salah satu rangkaian kereta bandara yang melintas di Stasiun BNI City, Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Kamis (19/11/2020). Stasiun yang juga biasa disebut Stasiun Sudirman Baru ini adalah salah satu stasiun yang melayani pemberhentian dan keberangkatan Kereta Bandara Soekarno-Hatta.Kompas.com/Alsadad Rudi Salah satu rangkaian kereta bandara yang melintas di Stasiun BNI City, Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Kamis (19/11/2020). Stasiun yang juga biasa disebut Stasiun Sudirman Baru ini adalah salah satu stasiun yang melayani pemberhentian dan keberangkatan Kereta Bandara Soekarno-Hatta.

Harga tiket Rp 25.000

  • Stasiun Batu Ceper ke Stasiun Bandara Soekarno-Hatta Jakarta

Harga tiket Rp 35.000

  • Stasiun Bandara Soekarno-Hatta Jakarta ke Stasiun Manggarai
  • Stasiun Bandara Soekarno-Hatta Jakarta ke Stasiun BNI City
  • Stasiun Bandara Soekarno-Hatta Jakarta ke Stasiun Duri

KA Bandara akan melayani 20 perjalanan dalam satu hari mulai pukul 05.37-18.49 WIB untuk KA Bandara Soekarno-Hatta Jakarta.

Baca juga: Ke Bandara Soetta, Makan Dulu di 4 Kuliner Dekat Stasiun BNI City

Sementara untuk KA Bandara Kualanamu Medan jam operasionalnya adalah mulai pukul 05.00-19.15 WIB.

“Kami berharap, beroperasinya kembali KA Bandara PT Railink dengan tarif promo dapat meningkatkan antusias masyarakat terhadap transportasi umum sebagai penunjang untuk melakukan mobilitas sehari-hari, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,” pungkas Anggoro.

Untuk pembelian tiket KA Bandara, masyarakat bisa melakukannya lewat seluruh kanal pembelian tiket baik secara daring maupun langsung.

Baca juga: Antisipasi Corona, Tersedia Hand Sanitizer di Seluruh Stasiun KA Bandara

Jika ingin membelinya secara daring, masyarakat bisa mengakses aplikasi KA Bandara, situs resmi Railink, aplikasi KAI Access, atau online travel agent (OTA) seperti Traveloka dan Tiket.com.

Sementara pembelian tiket secara langsung bisa melalui vending machine, meja informasi stasiun, serta booth terminal Bandara Soekarno-Hatta Jakarta dan Bandara Kualanamu Medan.

Masyarakat bisa mendapatkan informasi terbaru tentang KA Bandara di situs PT Railink www.railink.co.id, media sosial Railink Instagram @kabandararailink, Facebook @KABandaraRailink, dan Twitter @KAIBandara. Informasi lebih lanjut melalui email : humas@railink.co.id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Cianjur

5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Cianjur

Jalan Jalan
10 Bandara Tersibuk di Dunia 2023, Banyak di AS

10 Bandara Tersibuk di Dunia 2023, Banyak di AS

Travel Update
4 Cara Rawat Tenda Setelah Dipakai 'Camping' agar Tidak Cepat Rusak

4 Cara Rawat Tenda Setelah Dipakai "Camping" agar Tidak Cepat Rusak

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com