KOMPAS.com - Kitagawa Pesona Bali merupakan restoran dan obyek wisata populer di Sidoharjo, Wonogiri, Jawa Tengah. Obyek wisata ini menawarkan nuansa Bali dengan bangunan dan patung ala Pulau Dewata.
Wisatawan dapat menjumpai gazebo atau saung tanpa dinding dengan gaya Bali di restoran ini.
Selain itu, wisatawan juga bisa mencicipi makanan khas Bali seperti olahan bebek dengan bumbu sambal matah.
Baca juga: Rute Tercepat ke Kitagawa Pesona Bali, Kampung Bali di Wonogiri
Wisatawan juga bisa mencoba sajian khas Wnogiri seperti bakso atau nasi tiwul. Nasi tiwul merupakan makanan khas Wonogiri yang terbuat dari tepung singkong atau gaplek.
Makanan dan minuman yang disajikan di Kitagawa Pesona Bali memiliki harga yang cukup terjangkau, mulai dari Rp 10.000 sampai Rp 25.000 per porsinya.
"Untuk minuman maksimal Rp 10.000, makanan maksimal Rp 25.000. Jadi memang harganya dibuat terjangkau, tidak mahal-mahal," ujar Suparno, pemilik Kitagawa Pesona Bali saat dihubungi Kompas.com, pada Senin (18/10/2021).
Di sekitar Kitagawa Pesona Bali, wisatawan juga bisa menemukan beberapa obyek wisata lain, yakni:
Istana Parnaraya merupakan bangunan benuansa putih yang cukup luas dan besar. Tempat wisata ini terkenal karena memiliki gaya istana negara.
Tak hanya bangunannya, perabotan dan interiornya juga menambah kesan istana di obyek wisata tersebut.
Istana Parnaraya terletak di Kebonagung, Sidoharjo, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Istana ini hanya berjarak 4,1 km dari Kitagawa Pesona Bali, atau memiliki waktu tempuh sekitar 4 menit menggunakan mobil.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.