Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/10/2021, 16:42 WIB
Kistin Septiyani,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kamboja akan kembali menerima kunjungan turis asing mulai 30 November 2021. Wisatawan asing yang bisa masuk Kamboja adalah wisatawan yang sudah tervaksinasi penuh.

Hal ini disampaikan oleh pihak Kementerian Pariwisata Kamboja pada Selasa (26/10/2021).

Dilansir dari Bangkok Post, pemerintah akan membuka kembali sejumlah daerah tujuan wisata populer di Kamboja seperti Pantai Sihanoukville, Pulau Koh Rong, serta Dara Sakor.

Pandemi Covid-19 dan larangan bepergian membuat industri pariwisata Kamboja mengalami keterpurukan.

Pendapatan dari sektor pariwisata mengalami penurunan drastis yaitu sekitar 1 miliar dolar atau setara Rp 14,2 triliun pada tahun 2020.

Padahal pada 2019 silam, Kamboja berhasil mendapatkan penghasilan sekitar 5 miliar dolar atau sekitar Rp 71 triliun. Tercatat sekitar 6,6 juta turis asing mengunjungi Kamboja pada tahun tersebut.

Baca juga: Kamboja akan Sambut Wisatawan Asing pada Akhir Tahun 2021

Situs Warisan Dunia di Kamboja

Pembukaan sejumlah obyek wisata populer tersebut merupakan langkah awal pemerintah Kamboja dalam kembali meningkatkan sektor pariwisata.

Angkor Wat, peninggalan Kerajaan Khmer yang dibangun pada abad ke-12.Wikimedia Commons Angkor Wat, peninggalan Kerajaan Khmer yang dibangun pada abad ke-12.

Pemerintah Kamboja juga berencana untuk membuka kembali kota bagian utara Siem Reap. Kawasan tersebut merupakan pintu gerbang menuju situs warisan dunia UNESCO Angkor Wat.

Dilansir dari Lonely Planet, Pemerintah Kamboja akan mulai membuka kawasan tersebut untuk turis asing pada Januari 2022 mendatang.

Baca juga: Situs Angkor di Kamboja Ditutup Sementara Akibat Pandemi

Syarat mengunjungi Kamboja

Wisatawan asing harus menunjukkan bukti sertifikat vaksin secara penuh untuk bisa mengunjungi Kamboja.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com