Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jember Fashion Carnival Bakal Digelar 20 November 2021

Kompas.com - 31/10/2021, 10:05 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F.

Editor

JEMBER, KOMPAS.com - Jember Fashion Carnival (JFC) 2021 akan kembali hadir pada 20-21 November 2021.

Namun, acara karnival tahun ini akan digelar secara hybrid dan tertutup. Lokasi acaranya berada di ballroom salah satu hotel di Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Sebelum pandemi Covid-19, JFC biasanya digelar di jalan raya sepanjang 3,6 kilometer dengan melibatkan ribuan peserta dari berbagai daerah.

Baca juga: Jember Fashion Carnaval, Ajang Branding Jember dan Indonesia

Tema tahun ini adalah "Virtue Fantasy" dan diselenggarakan dalam jumlah peserta terbatas serta menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

"Tema besar JFC tahun ini yakni 'Virtue Fantasy' yang menggambarkan perjalanan menemukan nilai-nilai kehidupan yang disimbolkan melalui hewan-hewan fantasi, seperti kesetiaan, kebijaksanaan, dan kepedulian," kata Presiden JFC Budi Setiawan seperti dikutip dari ANTARA.

Budi menjelaskan JFC 2021 meliputi empat rangkaian kegiatan karnaval, yakni Pet dan Wonderful Archipelago Indonesia (WACI), Artwear Carnival, International World Kids Carnival, serta Grand Carnival.

Baca juga: Mimpi Pendiri Jember Fashion Carnaval Kalahkan Karnaval Rio de Janeiro

"Ada sembilan defile yang akan tampil yakni Komodo, Flaminggo, Elephant, Sea Dragon, Dragonfly, Dove, Unicorn, Honey Bee dan Lion," tuturnya.

Ia menjelaskan peserta JFC meliputi masyarakat umum, komunitas, peserta WACI dari beberapa provinsi, komunitas pecinta hewan piaraan, serta lembaga pendidikan.

Peserta WACI memperagakan busananya, dalam kegiatan Jember Fashion Carnival (JFC) International Event ke 14, di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Sabtu (29/8/2015)KOMPAS.com/ Ahmad Winarno Peserta WACI memperagakan busananya, dalam kegiatan Jember Fashion Carnival (JFC) International Event ke 14, di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Sabtu (29/8/2015)

Sementara itu, International World Kids Carnival juga diikuti perwakilan beberapa negara secara daring.

"Kegiatan JFC tahun ini akan dipadukan dengan program destinasi wisata di Jember, sehingga dapat diikuti oleh para tamu dan wisatawan," katanya.

Baca juga: 5 Destinasi Wisata Tepi Laut di Jember yang Bisa Dikunjungi

Budi mengatakan penyelenggaraan JFC 2021 sekaligus menjadi bagian dari simbol sinergi pengembangan wisata kegiatan serta wisata destinasi nusantara antara masyarakat dan pemerintah.

"Ke depan diyakini bahwa kegiatan JFC akan memberikan dampak pada peningkatan ekonomi masyarakat yang signifikan," ujarnya.

Baca juga: Panorama Tanjung Papuma Jember dari Siti Hinggil, Serasa di Luar Negeri

Bupati Jember Hendy Siswanto mendukung pelaksanaan JFC tersebut dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dan harapannya produk unggulan Jember dapat ditampilkan dalam kegiatan karnaval kelas dunia tersebut.

"Kami akan memberikan dukungan fasilitas kepada JFC berupa tenda, masker, disinfektan, penyanitasi tangan dan keperluan lainnya dalam mendukung protokol kesehatan," katanya. (Zumrotun Solichah/Maximianus Hari Atmoko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com