KOMPAS.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI menambah daftar profesi yang bisa naik KA Jarak Jauh secara gratis sepanjang momen Hari Pahlawan 2021.
Melansir keterangan persnya, Senin (15/11/2021), empat profesi yang baru ditambahkan ini akan mendapat voucer yang bisa ditukar dengan tiket KA Jarak Jauh untuk periode keberangkatan 13-30 November 2021.
Baca juga: 24 KA dari Jakarta Bisa Ditumpangi Secara Gratis Saat Hari Pahlawan
Adapun, empat profesi tersebut adalah dosen, dokter, analis laboratorium, dan analis radiologi.
Secara keseluruhan, ada 12 profesi yang bisa memanfaatkan voucer ini untuk naik KA Jarak Jauh. Berikut daftar lengkapnya:
Baca juga: 5 Jalur Kereta Api Terindah di Indonesia, Bisa Lihat Pegunungan
VP Public Relations KAI Joni Martinus menjelaskan, sektor pendidikan dan kesehatan merupakan cerminan dari pahlawan masa kini di tengah pandemi Covid-19.
“Penambahan profesi yang mendapatkan voucer tiket gratis ini ditujukan untuk memberikan apresiasi yang semakin luas kepada para pekerja di bidang pendidikan dan kesehatan,” ujarnya.
Baca juga: Hari Kereta Api Nasional, Ini 5 Stasiun yang Juga Jadi Tempat Wisata
Pengambilan voucer dapat dilakukan di loket atau customer service di 12 stasiun yang telah ditentukan hingga 29 November.
Daftar stasiun tempat pengambilan voucer KA Jarak Jauh gratis adalah:
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.