Ikuti jalan utama yang nantinya akan mulai memasuki kawasan perbukitan. Kondisi jalan cukup buruk di beberapa titik karena aspal mengelupas dan menyisakan batu-batu saja.
Meski demikian, itulah jalan yang benar. Selanjutnya, cukup ikuti jalan utama yang hanya ada satu.
Nantinya jalan akan menanjak terjal dan berkelok tajam menjelang sampai Puncak Kuik. Untungnya, kondisi jalan sudah dicor halus.
Menurut salah satu pengelola Puncak Kuik bernama Arka, mobil Avanza dan Xenia masih bisa melintas via jalur Sambit.
Baca juga: Rute Menuju Pager Ukir Ponorogo, Jalur Terdekat Menuju Puncak Bukit Cumbri
“Tapi driver harus benar-benar siap dan berpengalaman dengan jalan menanjak. Kondisi mobil juga harus fit,” kata dia kepada Kompas.com, Sabtu (27/11/2021).
Setelah melewati tanjakan yang cukup terjal, perjalanan pun sampai di kawasan wisata Puncak Kuik, ditandai dengan adanya warung-warung di kiri jalan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.