Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tempat Wisata ala Jepang di Indonesia, Banyak Spot Foto bak di Negeri Sakura

Kompas.com - 08/01/2022, 14:05 WIB
Desi Intan Sari,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Wisata ke Jepang menjadi salah satu alternatif menghabiskan masa liburan.

Namun, tidak semua orang bisa melakukannya lantaran biaya yang dibutuhkan, mulai dari tiket pesawat hingga akomodasi. 

Kendati demikian, wisatawan Nusantara yang ingin merasakan pengalaman berlibur ke Jepang tidak perlu lagi pergi jauh-jauh. 

Hal ini karena ada sejumlah tempat wisata di Indonesia yang memiliki suasana dan dekorasi yang dinilai mirip dengan lokasi-lokasi di Negeri Sakura, berikut daftarnya yang Kompas.com rangkum, Sabtu (8/1/2022):

Baca juga: Museum Ghibli Jepang Galang Dana akibat Pandemi Covid-19

1. Little Tokyo, Yogyakarta 

Panorama alam dari Little Tokyo Jogjainstagram/Litto (Little Tokyo) Jogja Panorama alam dari Little Tokyo Jogja

Tempat pertama yang bisa dikunjungi oleh wisatawan yang ingin merasakan sensasi liburan ala di Jepang adalah Little Tokyo. 

Little Tokyo atau Litto merupakan tempat wisata yang ada di daerah Muntuk, Dlingo, Bantul, Yogyakarta. 

Tempat yang terinspirasi dari daerah Okutama di Jepang ini memiliki restoran dan tempat berendam air hangat. 

Jam operasional Little Tokyo adalah pukul 11.00 WIB - 21.00 WIB dari Senin hingga Jumat. 

Sedangkan, untuk Sabtu sampai Minggu, tempat ini dibuka pukul 09.00 WIB - 21.00 WIB. 

Melansir Kompas.com, Jumat (7/1/2022), pengunjung bisa membeli voucer seharga mulai dari Rp 30.000. 

Baca juga: Little Tokyo Yogyakarta, Hadirkan Sensasi Wisata ala Negeri Sakura

2. Taman Jinja, Bali 

Taman Jinja di Karangasem, Bali.Dok. Taman Jinja Bali Taman Jinja di Karangasem, Bali.

Tempat wisata selanjutnya yang memiliki suasana layaknya di Negeri Sakura adalah Taman Jinja, Bali. Lokasinya ada di Banjar Dinas Angsoka, Karangasem, Bali. 

Saat pengujung datang ke tempat, ini deretan Torii (gerbang kuil) berwarna merah akan menyambut mereka. 

Pengunjung bisa berfoto dengan latar gerbang-gerbang tersebut. 

Jam buka tempat wisata ini adalah dari pukul 06.00 Wita - 19.00 Wita untuk Senin hingga Sabtu. Sedangkan, pada hari Minggu, tempat ini dibuka pukul 08.00 Wita - 17.00 Wita.

Baca juga: Taman Jinja, Setitik Jepang di Bali yang Penuh Kontroversi

3. The Onsen Hot Spring Resort, Batu

The Onsen Hot Spring Resort adalah tempat yang cocok bagi wisatawan yang ingin berendam di kolam air panas ala Negeri Sakura.

Pemandian air panas ini beralamat di Jalan Arumdalu Nomor 98, Songgokerto, Kota Batu, Jawa Timur. 

Selain bisa berendam, mereka juga bisa berswafoto di berbagai spot foto ala Jepang.

Terdapat pula penginapan dengan gaya Jepang dan kolam pemandian atau onsen pribadi di setiap cottage-nya.

Baca juga: Jepang Tambah 4 Negara yang Masuk Aturan Ketat Karantina

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com