KOMPAS.com – Jungle Milk Lembang merupakan tempat wisata alam private dengan area camping ground yang luas.
Untuk wisatawan yang ingin liburan di Jungle Milk, lokasinya ada di Genteng, Jayagiri, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat.
Selain berkemah, tempat wisata yang memiliki ketingian 1.600 meter di atas permukaan laut (mdpl) ini juga bisa digunakan sebagai tempat piknik di tengah hutan pinus bersama kuda-kuda yang dilepas bebas.
Menurut admin reservasi Jungle Milk bernama Dicky, hewan-hewan yang dilepas ke alam bebas itu ada dua yakni sapi dan kuda.
Baca juga: 8 Tempat Wisata Malam di Bandung, Ada Hutan Menyala yang Instagramable
Pengumjung yang menghabiskan waktu di tempat ini tidak perlu khawatir jika nanti ada hewan yang mengamuk karena hewan-hewan yang dilepas sudah terlatih.
“Hewan-hewan yang ada sudah terlatih secara emosional sehingga aman dilepas bebas di area camping dan piknik,” jelas Dicky kepada Kompas.com, pada Rabu (12/1/2022).
"Lagipula dilepasnya mereka membuat para tamu bisa berinteraksi dengan binatang secara langsung," imbuhnya.
Wahana yang bisa dicoba di Jungle Milk cukup beragam, di antaranya ATV, menunggang kuda, dan trekking di hutan.
Baca juga: 11 Tips Wisata ke Jungle Milk agar Nyaman dan Menyenangkan
Jungle Milk memiliki berbagai paket untuk camping, campervan, dan piknik, biayanya tergantung dari paket yang dipilih pengunjung.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.