Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Kafe Instagramable Kediri, Cocok buat Tempat Ngopi dan Nongkrong

Kompas.com - Diperbarui 04/01/2023, 18:12 WIB
Desi Intan Sari,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

5. Foresthree Coffee Kediri

Kafe lainnya di Kediri yang bisa dijadikan sebagai tempat nongkrong adalah Foresthree Coffee. Wisatawan bisa mencoba beragam menu minuman dengan harga mulai Rp 17.000.

Alamatnya ada di Jalan Brawijaya 24, Pocanan, Kediri, di depan Satlantas Polres Kota. 

Jam buka Foresthree Coffee Kediri mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan 22.00 WIB. 

Baca juga: Genjot Pariwisata, Pemkab Kediri Gandeng Camat dan Kepala Sekolah

6. Pico: Coffee & Good Story

Pico : Coffee & Good Story
Instagram @picokopi Pico : Coffee & Good Story

Jika mencari tempat ngopi yang punya desain minimalis nan Instagramable, wisatawan bisa mendatangi Pico: Coffee & Good Story. 

Ada banyak makanan dan minuman yang bisa dicoba, mulai dari Nasi Goreng Tuna hingga Croffle.

Bagi yang ingin berkunjung ke kafe ini, alamatnya ada di Ngadirejo, Kota Kediri, Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Kafe ini buka dari pukul 09.00 WIB sampai 22.00 WIB. 

Baca juga: Dusun Jengkol, Pusat Kuliner Bekicot di Kediri

7. Joe's Coffee

Joe's Coffee by KABINET
Instagram @ joescoffee_kdr Joe's Coffee by KABINET

Joe's Coffee menawarkan berbagai jenis kopi khas Indonesia yang bisa dicoba, ditambah aneka makanan ringan dan makanan berat yang bisa dinikmati.

Menu yang ditawarkan, di antaranya Nasi Goreng Joe's, Nasi Ayam Sambel Matah, dan Croffle.

Tempatnya berada di ada di Jalan Medang Kamulan Nomor 24, Semampir, Kota Kediri, Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Tempat ini buka dari hari Selasa hingga Minggu, mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Baca juga: Penari Kethek Ogleng Asli Kediri Siap Tampil di Australia

8. Kocok'in Kediri

Kocokin Kediri Cafe Instagram @kocokin_kediri Kocokin Kediri Cafe

Selain kafe-kafe yang telah disebutkan, ada tempat nongkrong lain yang wajib dikunjungi yaitu Kocok'in Kediri. 

Kafe ini dibuka setiap hari, mulai pukul 11.00 WIB sampai 22.00 WIB. Last order-nya adalah adalah pukul 21.30 WIB. 

Tempat ini terletak di Jalan Cokroaminoto Nomor 36, Mulyoasri, Tulungrejo, Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur. 

Baca juga: Itinerary Seharian Jelajah Wisata Alam di Lumajang, Jawa Timur

9. Etanli Coffee & Eatery

Etanli Coffee & EateryInstagram @etanli.coffee Etanli Coffee & Eatery

Etanli Coffee & Eatery merupakan kafe di Kediri yang memiliki area indoor (dalam ruangan) dan outdoor (luar ruangan) yang menawarkan pemandangan Sungai Brantas.

Kafe ini beralamat di Jalan Mayjend Sungkono Nomor 37, Mojoroto, Kota Kediri, Kota Kediri, Jawa Timur. 

Jam operasionalnya dari pagi pukul 11.00 WIB hingga malam pukul 22.00 WIB, setiap hari. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com