Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jam Buka dan Harga Tiket Bukit Kayoe Putih Mojokerto

Kompas.com - Diperbarui 20/09/2022, 11:07 WIB
Ulfa Arieza ,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

 

Tips berkunjung ke Bukit Kayoe Putih

Berikut beberapa tips kunjungan ke Bukit Kayoe Putih agar bisa menikmati panorama destinasi yang lokasinya di area hutan Mojokerto ini.

  • Datang lebih awal

Pastikan datang lebih awal. Terlebih, jika ingin menikmati sunset saat golden hour, sebaiknya datang lebih awal sebelum ramai wisatawan lain.

Dengan datang lebih awal, kita bisa mendapatkan spot foto terbaik, serta lebih leluasa mengambil foto.

Baca juga: Selotapak di Mojokerto, Punya Pemandangan Indah dengan Tiket Masuk Gratis

  • Pelajari rute perjalanan

Pahami rute menuju Bukit Kayoe Putih. Lokasi Bukit Kayoe Putih tepatnya berada di Desa Jetis, atau 10,5 kilometer (km) dari pusat Kota Mojokerto.

Wisatawan hanya membutuhkan waktu kurang lebih 10- 15 menit dari pusat Kota Mojokerto.

Sedangkan pengunjung dari luar kota, bisa melalui Jalan Tol Mojokerto-Kertosono, Jombang-Mojokerto, dan Mojokerto-Krian, lalu keluar melalui Gerbang Tol Penompo.

Baca juga: 7 Kafe di Trawas Mojokerto yang Buka Malam Hari, Bisa buat Nongkrong dan Ngopi

Memahami rute akan membuat waktu perjalanan lebih efisien, sehingga kita bisa menggunakan sisa waktu untuk menikmati momen di sana.

  • Terapkan protokol kesehatan

Pastikan tetap menerapkan protokol kesehatan selama beraktivitas di Bukit Kayoe Putih.

Pengunjung yang datang juga diimbau menunjukkan sertifikat vaksin Covid-19 dan memindai aplikasi PeduliLindungi.

Baca juga: 5 Aktivitas Wisata di Desa Selotapak Mojokerto, Lihat Sunrise sampai Kulineran

  • Reservasi jika adakan acara

Pengunjung umum memang bisa langsung datang. Namun, jika kamu mau mengadakan acara khusus, penting untuk melakukan reservasi terlebih dahulu

Reservasi tempat bisa dilakukan melalui kontak informasi yang tercantum dalam Instagram Bukit Kayoe Putih.

“Kalau wisatawan yang mau merayakan ulang tahun, mengadakan rapat atau event lainnya harus reservasi dahulu,” ujarnya.

Baca juga: Desa Wisata Majapahit Bejijong Mojokerto, Lokasi Wisata Sejarah Kerajaan Majapahit

Keunggulan wisata Bukit Kayoe Putih adalah panorama alam dengan latar tiga gunung di Jawa Timur.

Pengunjung bisa melihat Gunung Penanggungan di Mojokerto, Gunung Welirang di Blitar, dan Gunung Arjuno di Pasuruan dari atas Bukit Kayoe Putih.

Tahun ini, rencananya Bukit Kayoe Putih akan menyediakan edukasi pembuatan minyak kayu putih bekerja sama dengan Perum Perhutani.

Nantinya, pengunjung yang datang bisa belajar langsung proses pembuatan minyak kayu putih sembari menikmati pemandangan indah, lho.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com