Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 16/02/2022, 14:04 WIB

KOMPAS.com - Jalur pendakian Gunung Slamet via Bambangan dikabarkan sudah buka kembali sejak Senin (14/02/2022).

Sebelumnya, diberitakan bahwa gunung yang berada pada ketinggian 3.428 meter di atas permukaan laut (mdpl) ini tutup sementara pada Januari 2022 karena faktor cuaca.

"Betul, sudah dibuka mulai 14 Februari, dengan pertimbangan cuaca sudah lebih baik dibanding seminggu sebelumnya," ungkap admin media sosial Gunung Slamet, Ngadimin  kepada Kompas.com (16/02/2022).

Baca juga: Pendakian Gunung Slamet via Bambangan Ditutup Sementara, Ini Alasannya

Terkait waktu penutupan, Gunung Slamet memang tak punya jadwal pasti lantaran cenderung mengikuti pertimbangan cuaca di sana.

Apalagi, kata Ngadimin,  awal Januari hingga pertengahan Februari rawan terjadi badai besar sehingga pendakian di Gunung Slamet harus ditutup demi keamanan bersama.

"Cuaca agak ekstrem di minggu awal Januari sampai pertengahan Februari, sering ada badai besar," sambungnya.

Setelah melakukan pemantauan dari awal hingga akhir Januari, kata Ngadimin, cuaca terlihat sudah cukup kondusif sehingga pendakian diputuskan dapat dibuka kembali.

"Kemaren kami sudah memantau dari awal Januari, lalu ditunggu sampai akhir Januari, dan awal Februari tidak ada cuaca ekstrem, baru muncul sekitaran minggu awal Februari. Makanya kami putuskan untuk menutup jalur sementara, sambil menunggu cuaca mereda sambil memperbaiki beberapa pohon tumbang," tuturnya.

Selain karena faktor cuaca, penutupan sementara Gunung Slamet selama Januari hingga pertengahan Februari biasanya juga dilakukan sebagai langkah pemulihan ekosistem.

Ini adalah upaya untuk menghijaukan kembali jalur pendakian yang sudah rusak dan tercemar sampah plastik milik pendaki-pendaki nakal.

Baca juga:

Bagi pengunjung yang ingin mendaki, syarat yang perlu dipenuhi hanyalah membawa surat keterangan sehat dari dokter yang dibuat 24 jam atau maksimal 48 jam sebelum pendakian.

Kemudian, pendaki juga wajib membayar retribusi tiket masuk Rp 25.000 per orang, untuk maksimal pendakian selama 3 hari 2 malam.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Dilarang Pakai Sepeda Listrik di Pedestrian Sanur Bali, Mulai 1 April

Dilarang Pakai Sepeda Listrik di Pedestrian Sanur Bali, Mulai 1 April

Travel Update
Syarat Naik Pesawat untuk Lebaran 2023, Cek Status Vaksinasi

Syarat Naik Pesawat untuk Lebaran 2023, Cek Status Vaksinasi

Hotel Story
Ngabuburit di Kota Tua Jakarta, Bisa Mampir 5 Museum Ini

Ngabuburit di Kota Tua Jakarta, Bisa Mampir 5 Museum Ini

Jalan Jalan
Ngabuburit di Masjid Istiqlal, Ada Tausiyah Agama hingga Takjil

Ngabuburit di Masjid Istiqlal, Ada Tausiyah Agama hingga Takjil

Travel Update
Tempat Ngabuburit Sekitar UGM dan UNY, Sentra Kuliner Sepanjang 1,2 Km

Tempat Ngabuburit Sekitar UGM dan UNY, Sentra Kuliner Sepanjang 1,2 Km

Jalan Jalan
Eks Napi Terorisme di Kota Malang Dirangkul Jadi Pelaku Wisata

Eks Napi Terorisme di Kota Malang Dirangkul Jadi Pelaku Wisata

Travel Update
Garuda Indonesia Buka Rute Singapura-Surabaya PP mulai Rp 1,7 Juta

Garuda Indonesia Buka Rute Singapura-Surabaya PP mulai Rp 1,7 Juta

Travel Update
Aplikasi M-Paspor Diperbarui, Bisa Cek Kuota E-Paspor dan Daftar Layanan Percepatan

Aplikasi M-Paspor Diperbarui, Bisa Cek Kuota E-Paspor dan Daftar Layanan Percepatan

Travel Update
Hari Libur April 2023, Jumlah Libur Nasional dan Cuti Bersama Total 8 Hari

Hari Libur April 2023, Jumlah Libur Nasional dan Cuti Bersama Total 8 Hari

Travel Update
Cara ke Museum Basoeki Abdullah Naik MRT, Dekat dari Stasiun MRT Fatmawati

Cara ke Museum Basoeki Abdullah Naik MRT, Dekat dari Stasiun MRT Fatmawati

Travel Tips
8 Tempat Ngabuburit Murah Jakarta Utara, Bioskop Rakyat hingga Pantai 

8 Tempat Ngabuburit Murah Jakarta Utara, Bioskop Rakyat hingga Pantai 

Jalan Jalan
Panduan Wisata ke Museum Fatahillah 2023, Jam Buka hingga Harga Tiket

Panduan Wisata ke Museum Fatahillah 2023, Jam Buka hingga Harga Tiket

Travel Tips
Syarat Naik Kapal Laut Terbaru Jelang Mudik Lebaran 2023  

Syarat Naik Kapal Laut Terbaru Jelang Mudik Lebaran 2023  

Travel Update
Jokowi Larang Pejabat dan ASN Buka Bersama, Banyak Pembatalan Acara di Hotel-hotel Kota Batu

Jokowi Larang Pejabat dan ASN Buka Bersama, Banyak Pembatalan Acara di Hotel-hotel Kota Batu

Travel Update
4 Aktivitas di Museum Fatahillah, Masuk Penjara Bawah Tanah

4 Aktivitas di Museum Fatahillah, Masuk Penjara Bawah Tanah

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+