Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batam Sambut Turis Singapura Pertama dengan Sederhana

Kompas.com - 23/02/2022, 07:03 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Sebanyak 28 wisatawan mancanegara (wisman) asal Singapura pertama yang tiba di Nongsa di Kota Batam, Kepulauan Riau, pada Rabu (23/2/2022), akan mendapat sambutan sederhana.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau, Buralimar, penyambutan tersebut akan dihadiri salah satunya oleh Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad. 

Penyambutan tersebut, lanjutnya, akan digelar sederhana lantaran saat ini kasus aktif Covid-19 di provinsi tersebut tengah meningkat.

"Kami juga berupaya menjaga kenyamanan dan keamanan para turis," kata Buralimar, dikutip dari Antara, Selasa (2/22/2022).

Baca juga:

Untuk diketahui, 28 wisman yang menjalani skema travel bubble (gelembung perjalanan) itu naik kapal cepat dari Pelabuhan Tanah Merah di Singapura menuju Pelabuhan Nongsapura (Pelabuhan Nongsa) di Batam.

Buralimar menambahkan bahwa mereka akan tiba di Pelabuhan Nongsapura sekitar pukul 14.00 WIB.

Sebelumnya, dilaporkan oleh Kompas.com, Selasa, Ansar mengatakan bahwa wisman asal Singapura yang akan mengunjungi Nongsa adalah sebanyak 20 orang. 

Untuk diketahui, uji coba skema travel bubble antara Indonesia (Kepulauan Riau) dengan Singapura sudah dimulai sejak Januari 2022. 

Ilustrasi Bintan LagoiShutterstock/heru sukma cahyanto Ilustrasi Bintan Lagoi

51 wisman asal Singapura akan kunjungi Lagoi di Bintan

Buralimar mengungkapkan bahwa saat ini tercatat 51 wisman yang akan mengunjungi Lagoi di Kabupaten Bintan.

Ia optimistis bahwa pada Jumat (25/2/2022), akan ada lebih dari 60 pelancong yang berwisata di kawasan tersebut.

Baca juga:

"Dalam beberapa hari ini potensial bertambah. Kita lihat saja nanti," katanya. 

Adapun semua wisman yang tiba di Pelabuhan Bentan Telani, Lagoi, dan Pelabuhan Nongsapura wajib menerapkan protokol kesehatan. Salah satunya adalah menjalani tes PCR, lalu menuju hotel untuk menunggu hasil tes. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com