Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Hotel Dekat Sirkuit Mandalika, Bisa untuk Work from Mandalika

Kompas.com - 26/02/2022, 17:32 WIB
Ulfa Arieza ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perhelatan MotoGP Mandalika 2022 di Nusa Tenggara Barat (NTB) kurang dari sebulan lagi, tepatnya pada 18-20 Maret 2022. 

Jika kamu ingin menonton MotoGP namun tetap harus masuk kerja, maka kamu bisa memilih kerja dari Mandalika atau work from Mandalika. Selain bekerja dan menonton ajang balap motor internasional tersebut, kamu juga bisa liburan menikmati alam NTB. 

Berikut delapan rekomendasi hotel yang dapat menjadi pilihan tempat menginap sekaligus work from Mandalika. Delapan hotel tersebut merupakan rekomendasi dari perusahaan penyedia layanan perjalanan, Pegipegi.

Sebagai informasi, penyedia layanan perjalanan tersebut juga menawarkan program Jelajah Mandalika dan Bali dengan diskon hingga 50 persen untuk pemesanan tiket pesawat dan hotel. Ada juga tambahan diskon hingga Rp 1 juta. 

Baca juga: Paket Nonton MotoGP Mandalika Mulai Rp 8,7 Juta, Bisa Nginap di Kapal Pinisi

1. Novotel Lombok Resort & Villas

Hotel ini berada di tepi pantai, sehingga menjadi salah satu pilihan jika kamu ingin bekerja sambil sesekali menikmati panorama pantai. 

Lokasi Novotel Lombok Resort & Villas Hotel hanya berjarak sekitar 20 menit perjalanan dari Sirkuit Mandalika atau Pertamina Mandalika International Street Circuit. 

Mengutip situs resmi Novotel Lombok Resort & Villas, bangunan hotel menampilkan arsitektur tradisional Suku Sasak, suku asli Lombok. Hotel ini menyediakan 102 kamar bagi para tamu, vila pribadi dengan arsitektur khas Suku Sasak, vila dengan kolam renang, dan fasilitas lainnya.

Baca juga: Itinerari 7 Hari 6 Malam Nonton MotoGP di Mandalika, Banyak Bonus Destinasi Menarik

2. Puri Rinjani Bungalows

Ilustrasi Puri Rinjani Bungalows.Dok. Pegipegi Ilustrasi Puri Rinjani Bungalows.

Puri Rinjani Bungalows menyediakan kamar yang menghadap langsung ke taman atau kolam renang.

Jadi, kamu bisa work from Mandalika dari teras kamar dengan sambil melihat pemandangan alam.

Lokasi Puri Rinjani Bungalows berjarak sekitar 20 menit perjalanan dari Sirkuit Mandalika.

Tempat ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas, salah satunya akses internet tanpa batas secara gratis untuk memaksimalkan aktivitas kerja. 

Baca juga: 3 Pilihan Tempat Menginap untuk Nonton MotoGP Mandalika, Selain Hotel

3. Harmony Villas Lombok

Harmony Villas Lombok. Dok. Pegipegi Harmony Villas Lombok.

Bangunan di Harmony Villas Lombok didominasi warna putih. Penginapan ini dapat dicapai dalam waktu sekitar sekitar 20 menit perjalanan dari Sirkuit Mandalika. 

Mengutip situs Harmony Villas Lombok, penginapan ini dirancang secara unik untuk menciptakan suasana tenang dan santai bagi tamu. Arsitektur vila mengusung perpaduan desain lokal dan modern dengan dominasi warna putih.

Baca juga: Glamping untuk Nonton MotoGP Mandalika, Tarif Mulai Rp 250.000

4. Sikara Lombok Hotel

Sikara Lombok Hotelhttps://sikaralombokhotel.com Sikara Lombok Hotel

Sikara Lombok Hotel memiliki arsitektur bergaya semi modern dan tradisional dengan sentuhan tropis. Kamu dapat bekerja sekaligus bersantai di hotel ini.

Hotel ini berjarak sekitar 25 menit dari Sirkuit Mandalika.

Baca juga: 4 Rute Pelayaran Disiapkan untuk MotoGP Mandalika 2022

5. Beach Balcony Ocean View Villa

Ilustrasi Beach Balcony Ocean View Villa.Dok. Pegipegi Ilustrasi Beach Balcony Ocean View Villa.

Pemandangan langsung ke Pantai Kuta Lombok dari kamar dapat dinikmati dari penginapan ini. Panorama tersebut berpadu dengan interior berbahan kayu milik Beach Balcony Ocean View Villa.

Kamu dapat melakukan work from Mandalika sambil bersantai dari kamar. Dengan menempuh perjalanan selama 25 menit, kamu akan sampai ke Sirkuit Mandalika.

Baca juga: Tarif Akomodasi Mandalika Rp 8 Juta Per Malam, Menparekraf: Akan Ada Pergub

6. Jivana Resort

Jivana Resort.Dok. Pegipegi Jivana Resort.

Jivana Resort dikelilingi taman tropis dan dapat dicapai selama sekitar 20 menit perjalanan dari Sirkuit Mandalika. 

Selain bersantai di kamar, kamu juga bisa bersepeda ke Pantai Kuta pada pagi hari sambil menghirup udara segar sebelum mulai bekerja.

Mengutip situs Jivana Resort, resor ini memiliki kolam ikan koi sehingga menambah kental suasana tropis. Selain itu, Jivana Resort juga dikelilingi pohon kelapa dan palem.

Baca juga: Sirkuit Mandalika dan Kebanggaan Nasional

7. Kies Villas Lombok

Kies Villas Lombok, hotel dekat dengan Sirkuit MandalikaDok. https://www.kiesvillaslombok.com Kies Villas Lombok, hotel dekat dengan Sirkuit Mandalika

Vila ini menawarkan bungalo yang dirancang dengan gaya klasik khas suku sasak Lombok. Selain itu, setiap bungalo menghadap langsung ke kolam renang.

Perjalanan dari Kies Villas Lombok ke Sirkuit Mandalika membutuhkan waktu sekitar 25 menit.

Baca juga: 5 Paket Nonton MotoGP Mandalika 2022, Harga Mulai Rp 3 Juta

8. D’Max Hotel & Convention

Hotel ini memiliki desain modern. Selain itu, fasilitas di D’Max Hotel & Convention juga mendukung kegiatan work from Mandalika, seperti akses WiFi gratis di setiap kamar.

Dengan menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari Sirkuit Mandalika, kami akan tiba di penginapan ini.

Baca juga: 150 Desa di Lombok Timur Akan Ikut Anugerah Desa Wisata Indonesia 2022

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com