KOMPAS.com - Cimory Dairyland & Resto yang ada di Pasuruhan, Jawa Timur adalah salah satu destinasi wisata populer di kawasan tersebut yang banyak dikunjungi oleh keluarga.
Cimory Prigen punya berbagai wahana menarik yang bisa dinikmati, seperti kolam air, area outbound,dan menunggang kuda.
Baca juga: Jam Buka dan Harga Tiket Masuk Terbaru Cimory Dairyland Prigen
Jika berencana menginap, ada beberapa hotel dekat Cimory Prigen yang dapat menjadi pilihan.
Dengan begitu, kamu dan keluarga bisa puas menikmati berbagai aktivitas di sana seharian.
Bagi yang sedang mencari hotel dekat Cimory Prigen, berikut beberapa pilihan yang dapat menjadi alternatif:
Royal Senyiur Hotel adalah salah satu hotel dekat Cimory Prigen. Lokasinya hanya 1,1 kilometer (km) atau sekitar lima menit jika ditempuh menggunakan kendaraan.
Hotel yang beralamat di Jalan Putuk Truno No.208, Prigen, Kec. Prigen, Pasuruan, Jawa Timur ini menawarkan harga kamar sekitar Rp 500.000-an per malam untuk kamar tipe Superior.
Fasilitas kamarnya antara lain televisi lengkap dengan dvd player, coffee dan tea maker, brankas, kamar mandi, WiFi, dan lainnya.
Setiap kamarnya didesain dengan sederhana namun tampak elegan, serta menawarkan kenyamanan untuk beristirahat setelah seharian lelah beraktivitas.
Baca juga: 7 Pilihan Hotel Dekat Taman Safari Prigen, Mulai dari Rp 300.000
Alternatif hotel di dekat Cimory Prigen lainnya adalah Surya Hotel & Cottages Prigen.
Hotel dengan desain kamar dibuat smart minimalist ini hanya berjarak 3,3 km saja dari lokasi atau sekitar 10 menit berkendara.
Bagi yang tertarik menginap tarif per malam di hotel ini berkisar Rp 500.000-an.
Baca juga: Sensasi Memberi Makan Jerapah dengan Tumpeng Sayur dan Buah di Taman Safari Prigen
Jika mencari hotel dekat Cimory Prigen, kamu juga bisa memilih Royal Tretes View Hotel and Convention yang berlokasi di Jalan Gajahmada No.5-6, Semeru, Prigen, Pasuruan, Jawa Timur.
Jaraknya dari Cimory Dairyland & Resto tak terlalu jauh, sekitar 4 km atau bisa ditempuh dalam waktu sekitar 13 menit berkendara.
Hotel ini memiliki kamar dengan panorama indah berupa Gunung Welirang dan Gunung Arjuno.
Tarif per malam di Royal Tretes View Hotel and Convention bervariasi, mulai dari Rp 300.000-an.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.