Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Vila Instagramable di Yogyakarta, Harga Mulai Rp 450.000-an

Kompas.com - 03/03/2022, 19:04 WIB
Desi Intan Sari,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

5. Villa Kayu Jogyakarta

Alternatif vila di Yogyakarta lainnya adalah Villa Kayu Jogyakarta yang berada di Gedongan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta.

Sesuai dengan namanya, bangunan di vila ini secara keseluruhan terbuat dari material kayu yang diukir dengan indah dan dipadukan dengan gaya bangunan tradisional Jawa. 

Fasilitas vila ini ada kamar mandi pribadi dengan pancuran, AC, televisi, WiFi, area makan di setiap unit, dan sarapan ala menu Asia atau Amerika. 

Tarif menginap per malamnya bervariasi, berdasarkan waktu menginap dan platform pemesanan yang dipilih, mulai dari Rp 450.000-an.

Baca juga: 5 Air Terjun Yogyakarta yang Hanya Ada Saat Musim Hujan

6. Villa Alcheringa

Villa Alcheringa Yogyakartahttps://www.alcheringaindonesia.com/yogyakarta Villa Alcheringa Yogyakarta

Berikutnya ada Villa Alcheringa yang berlokasi di Mancingan, Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul.

Arsitektur bangunan vila ini seperti rumah Joglo pintu dan jendela-jendela kaca yang membuatnya tampak elegan, berpadu dengan kolam renang di depannya.

Vila ini punya empat kamar yang besar sehingga cocok digunakan untuk menginap bersama rombongan keluarga besar saat sedang di Yogyakarta. 

Biaya menginap di Villa Alcheringa dibanderol mulai dari Rp 850.000. 

Baca juga: 8 Wisata Hits dan Murah Meriah di Yogyakarta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com