Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Wisata Garut yang Wajib Dikunjungi, Banyak Tempat Seru dan Indah

Kompas.com - Diperbarui 19/08/2022, 11:38 WIB
Desi Intan Sari,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

18. Taman Satwa Cikembulan

Jika ada yang ingin liburan untuk melihat berbagai jenis satwa, bisa datang ke Taman Satwa Cikembulan di Garut.

Taman Satwa Cikembulan memiliki banyak koleksi hewan, termasuk unggas, mamalia, dan reptil.

Pengunjung juga bisa berfoto bersama satwa, mulai dari berbagai jenis burung hingga ular. 

Bisa dikujungi setiap hari mulai pukul 09.30-17.00 WIB, dan harga tiketnya untuk dewasa adalah Rp 30.000, sedangkan anak-anak Rp 20.000. 

Baca juga: 10 Kafe di Puncak Bogor, Bisa Ngopi Sambil Nikmati Panorama Alam

19. Awit Sinar Alam Darajat

Awit Sinar Alam Darajat adalah tempat wisata di Garut yang punya kolam air panas dan waterpark dengan fasilitas cukup lengkap. 

Tersedia juga penginapan cottage bergaya tradisional Sunda dengan dinding dari bambu. 

Lokasinya ada di Jalan Darajat Km Nomor 24, Padaawas, Pasirwangi, Garut, Jawa Barat, dan bisa dikujungi mulai pagi dari pukul 07.00-17.00 WIB setiap harinya. 

Baca juga: Kamojang Ecopark Garut, Campingg hingga Berburu Spot Instagramable

20. Bukit Pilar Angin

Bukit Pilar Angin menawarkan padang rumput yang tampak eksotis. Jadi, tak mengherankan jika banyak wisatawan yang datang untuk berswafoto.

Apalagi saat musim kemarau, rumputnya yang menguning menjadikan tempat itu tampak lebih indah dan Instagramable.

Baca juga: 2 Hari 1 Malam di Bogor, Kulineran hingga Main ke Kebun Raya

Tempat ini bahkan disebut-sebut mirip dengan tempat wisata di daerah Sumbawa yang punya savana luas.

Bagi yang tertarik datang alamatnya ada di dekat Bukit CIkajar, tepatnya ada di Desa Cikelet, Garut, Jawa Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com