Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Nonton Langsung MotoGP Mandalika 2022, Antisipasi Cuaca Terik

Kompas.com - 20/03/2022, 09:04 WIB
Elsa Catriana,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

LOMBOK, KOMPAS.com - Babak kualifikasi MotoGP Mandalika 2022 atau Pertamina Grand Prix of Indonesia sudah digelar.

Babak selanjutnya yang paling ditunggu-tunggu adalah balapan utama untuk memperebutkan juara utama.

Baca juga:

Nah, bagi kamu yang menontong langsung di Sirkuit Mandalika, Lombok, ada beberapa hal yang perlu kamu siapkan agar kegiatan menonton kamu lebih nyaman.

Berikut adalah lima tips menonton MotoGP Mandalika 2022 secara langsung yang berhasil dirangkum Kompas.com, Sabtu (19/03/2022).

1. Gunakan pakaian yang nyaman

Karena sesi balapan diselenggarakan dari siang hari dan daerah Mandalika terkenal cukup panas, sebaiknya kamu menggunakan baju yang nyaman.

Kamu bisa menggunakan pakaian yang bahanya mudah menyerap keringat agar tidak gerah.

Baca juga: Suasana Jelang Balapan MotoGP Mandalika, Area Sirkuit Mulai Ramai

2. Gunakan sunblock

Cuaca di Sirkuit Mandalika bisa sangat terik, namun juga sebaliknya. Berdasarkan pantauan Kompas.com beberapa hari ini, cuaca di Mandalika susah untuk ditebak karena terkadang gerimis dan bahkan hujan.

Meski demikian, kamu tetap perlu menggunakan dan membawa sunblock agar kulit tidak terbakar.

Baca juga: Cek Kondisi Cuaca MotoGP Mandalika 2022 di Link Ini

3. Pakaian ganti

Sangat disarankan untuk membawa pakaian ganti. Terutama, jika kamu berencana menyaksikan pertunjukan musik live di halaman khusus tenant event Mandalika.

Acara tersebut bakal diisi penampilan sejumlah musisi ternama, seperti RAN, Slank, dan lainnya.

Nah, agar waktu sesi konser kamu tidak terganggu oleh bau yang tidak sedap, kamu bisa mengganti pakaian dengan yang baru.

Baca juga: Terowongan Penuh Grafiti Jadi Spot Foto Penonton MotoGP Mandalika 2022

Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez memacu sepeda motornya saat sesi latihan bebas 4 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (19/3/2022).GARRY LOTULUNG Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez memacu sepeda motornya saat sesi latihan bebas 4 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (19/3/2022).

4. Topi dan Kacamata Hitam

Selain untuk menambah gaya tampilan kamu agar tampak lebih kece, topi dan kacamata sangat membantu kamu ketika menonton MotoGP secara langsung.

Topi digunakan agar kamu tidak terlalu kepanasan dan kacamata agar tidak merasa silau ketika menonton dari jarak jauh.

Baca juga: Penonton MotoGP Mandalika 2022 Bisa Naik Bus Gratis dari DAMRI

5. Bawalah power Bank

Hal yang tidak kalah penting lainnya adalah bawalah power bank sebagai cadangan untuk mengantisipasj jika baterai ponsel habis. Jadi, kamu tidak akan ketinggalan momen untuk berswafoto alias selfie ataupun mengabadikan gambar dan video.

Baca juga: Intip Isi Camping Ground untuk Penonton MotoGP Mandalika

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com