KOMPAS.com - Sebagian besar permukaan bumi berupa perairan, yakni sebesar 70,9 persen. Perairan tersebut di antaranya meliputi samudra, laut, sungai, danau, sungai, teluk, dan waduk.
Wilayah perairan paling luas adalah samudra dan laut yang mencakup sekitar 335,3 juta kilometer persegi, atau sekitar 65 persen dari total luas bumi. Samudra dan laut memiliki kedalaman rata-rata 3.688 meter.
Kedalaman samudra dan laut yang ekstrem merupakan hasil dari pergerakan dua lempeng tektonik yang saling bertabrakan, kemudian turun ke mantel bumi.
Namun, tidak semua samudera dan laut memiliki kedalaman yang sama. Berikut adalah 10 samudra dan laut terdalam di dunia berdasarkan data dari World Atlas.
Baca juga:
Samudra Pasifik merupakan perairan terdalam di dunia, dengan kedalaman rata-rata 4.280 meter. Adapun titik terdalam berada di Challenger Deep dengan kedalaman 10.928 meter dan Horizon Deep dengan kedalaman 10.823 meter.
Dilansir dari Surfer Today, Challenger Deep berada di ujung selatan Palung Mariana atau Mariana Trench/
Challenger Deep telah dinobatkan sebagai titik terdalam di laut oleh Guinness World Records pada Oktober 2010. Mengutip dari laman Guinness World Records, predikat laut paling dalam tersebut diberikan setelah berbagai pengukuran oleh para ahli.
Pada Oktober 2010, pengukuran yang dilakukan oleh kapal survei Angkatan Laut AS, USNS Sumner menunjukkan, dasar Challenger Deep terletak 10.994 meter di bawah permukaan laut.
Survei lain mengungkapkan kedalaman yang hampir sama, dengan angka bervariasi dari 10.900 meter (oleh ekspedisi British Challenger II pada 1951) hingga 11.034 meter (oleh kapal penelitian Uni Soviet Vityaz pada 1957).
Samudra Atlantik memiliki kedalaman rata-rata 3.646 meter di bawah permukaan laut.
Sementara itu, titik paling dalam di Samudra Atlantik adalah Palung Puerto Rico yang terletak di dekat Laut Karibia.
Palung ini memiliki kedalaman maksimum 8.376 meter di bawah permukaan laut.
Baca juga: 5 Fakta Menarik Hotel, Ada Kamar Hotel Tertinggi dan Termahal di Dunia
Samudra Hindia memiliki kedalaman rata-rata 3.741 meter di bawah permukaan laut. Titik terdalam di Samudra Hindia adalah Palung Jawa yakni 7.258 meter di bawah permukaan laut.
Palung Jawa terletak di dekat Pulau Sumatera, Indonesia. Dikutip dari Britannica, Palung Jawa juga dikenal dengan nama Palung Sunda.
Palung ini merupakan zona subduksi yang luas, yang mana lempeng tektonik di dasar laut sebelah barat terdorong ke bawah lempeng stabil di sebelah timur. Zona ini merupakan zona vulkanik dan seismik aktif.
Pada 2004, terjadi gempa bumi bawah laut yang besar dengan kekuatan 9,1 skala richter (SR). Gempa ini memicu tsunami besar yang menggenangi wilayah pesisir Samudera Hindia.
Samudra Selatan, yang juga dikenal dengan Samudra Antartika atau Lautan Selatan memiliki kedalaman rata-rata 3.270 meter.
Adapun titik terdalam di Samudra Antartika adalah Palung Sandwich Selatan dengan kedalaman 7.236 meter.
Baca juga: Bandara Terbaik di Dunia 2022, Changi Singapura Raih Peringkat Satu
Laut Karibia adalah laut terbesar kedua di Samudra Atlantik, sekaligus laut terdalam di dunia. Kedalaman rata-rata Laut Karibia adalah 2.200 meter di bawah permukaan laut.
Titik terdalam di Laut Karibia adalah Palung Cayman dengan kedalaman maksimum 7.686 meter di bawah permukaan laut.
Palung Cayman terletak di antara Jamaika dan Kepulauan Cayman.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.